Halaman ini adalah versi tampilan cetak (print view) dari:
http://sabda.org/publikasi/misi/2000/18

e-JEMMi edisi No. 18 Vol. 3/2000 (22-5-2000)

--------------------------------------------------------------------
Jurnal Elektronik Mingguan Misi (JEMMi)       Mei 2000, Vol.3 No.018
--------------------------------------------------------------------

SEKILAS ISI:

 o [Editorial]
 o [Mengenal Suku]          : Suku Bajau (Sulawesi)
 o [Cerita Misi]            : Open Doors - USA
 o [Doa bagi Misi dunia]    : Cina, Afrika Barat, Azerbaijan, Senegal
 o [Sumber Misi]            : Scripture of Gift Mission
                              Pelayanan Misi di Afrika
 o [Surat Anda]             : Buletin pemuda di gereja saya?


*************************************************************************
Anda diijinkan mengutip/mengcopy/memperbanyak semua/sebagian bahan dari
e-JEMMi (untuk warta gereja/bahan pelayanan lain) dengan syarat: harus
mencantumkan SUMBER ASLI dari masing-masing bahan dan e-JEMMi (sebagai
penerjemah/penerbit bahan-bahan tersebut dalam bahasa Indonesia). Thanks.
*************************************************************************

** EDITORIAL **

  Salam sejahtera!

  Kerinduan kami menerbitkan e-JEMMi, adalah supaya masyarakat Kristen
  Indonesia dibukakan hatinya untuk melihat bagaimana kuasa Allah
  bekerja di berbagai tempat di seluruh penjuru dunia dengan luar biasa.
  Harapan kami biarlah melalui informasi yang diberikan masyarakat
  Kristen dapat terdorong untuk ikut ambil bagian secara aktif dalam
  pekerjaanNya. Banyak hal dapat kita lakukan untuk kemajuan Injil,
  misalnya: dengan menggerakkan persekutuan doa, menyebarkan info
  kegiatan/kesaksian misi bagi mereka yang membutuhkan, menolong
  mencari dan menyusun data untuk mengupdate info yang ada, atau
  terlibat langsung dengan bersaksi dan memberitakan Injil di mana
  dan kapan saja.

  Membagikan dan menyebarkan informasi misi yang diterbitkan e-JEMMi
  kepada teman-teman lain juga bisa menjadi salah satu cara terlibat
  dalam pekerjaan misi. Tapi akan lebih baik lagi jika anda dapat
  mengirimkan cerita/info tentang misi/penginjilan yang dilakukan
  oleh gereja/yayasan/persekutuan/organisasi anda ke e-JEMMi. Untuk
  itu silakan berpartisipasi, marilah kita tidak hanya menjadi orang
  Kristen pasif, namun menjadi orang Kristen yang aktif berperan dalam
  mengekspresikan sukacita keselamatan yang telah kita peroleh dalam
  setiap bidang kehidupan kita.

  Selamat berkarya untuk Tuhan,
  Redaksi e-JEMMi -- Rudy Kurniadi

--------------------------------------------------------------------
** MENGENAL SUKU **

 SUKU SUKU BAJAU
  Letak                      : Sulawesi
  Populasi                   : kira-kira 500.000 jiwa
  Bahasa                     : Bajau

       Suku Bajau atau orang Bajo adalah kelompok masyarakat yang
  memiliki mobilitas tinggi, sehingga tersebar di berbagai wilayah
  Indonesia, yakni di sekitar pantai P. Sulawesi, Kalimantan, Sumatera,
  Flores dan lain-lain. Di Sulawesi, orang Bajau bisa ditemukan di
  Sulawesi Tenggara (Sultra) dan di Sulawesi Utara (Gorontalo).
  Di Sultra, penduduk dari suku Bajau mencapai 300.000 jiwa yang
  tersebar di 105 buah desa dari 34 buah kecamatan di pesisir pantai
  Kabupaten Kolaka, Kendari, Buton dan Kabupaten Muna. Sementara di
  Sulut, mereka bisa ditemukan di Torosiaje, Kepulauan Togian.
       Kehidupan orang Bajau umumnya berlangsung di laut. Bahkan
  hidup itu sendiri bermula di laut. Suku Bajau termasuk kelompok etnis
  yang masih berada dalam kondisi ekonomi, sosial dan budaya yang belum
  berkembang. Di antara mereka ada yang masih hidup secara primitif dan
  bertempat tinggal di atas perahu kecil bersama istri, anak-anak serta
  anggota keluarga lainnya. Namun tidak semua orang Bajau hidup seperti
  itu.
       Orang Bajau percaya bahwa laut itu berpenghuni, dan di sana ada
  semua ciptaan Tuhan, sehingga orang Bajau selalu berhati-hati kalau
  turun ke laut. Mereka juga menempatkan unsur api, angin, tanah, dan
  air sebagai nilai sakral tinggi. Keempat unsur ini merupakan cerminan
  empat unsur penting lainnya, yaitu tubuh, hati, nyawa, dan manusia.
       Saat ini, orang Bajau masih membutuhkan perbaikan sarana medis
  dan pendidikan. Pelayanan imunisasi belum merata sehingga anak-anak
  suku Bajau terancam penyakit diphteria, infeksi saluran pernafasan,
  polio dan penyakit campak. Sedang di bidang pendidikan, masih banyak
  orang Bajau yang buta aksara latin, buta bahasa Indonesia, dan buta
  pendidikan dasar.
                                            Sumber: CD-ROM SABDA/LINK

  * Doakan agar Tuhan melawat dan berkarya di antara suku Bajau.
  * Doakan adanya lembaga & gereja yang digerakkan oleh Tuhan untuk
    mengadopsi suku Bajau dan terbeban untuk meningkatkan kesejahteraan
    hidup mereka terutama dalam hal pelayanan medis dan pendidikan.

--------------------------------------------------------------------
** CERITA MISI **

  Open Doors - USA
  ----------------
  Warga Amerika dapat menjadi "Prajurit Cyber" dengan menggunakan
  komputer-komputer mereka untuk menolong dan menguatkan orang-orang
  percaya di seluruh penjuru dunia yang mengalami penganiayaan. Open
  Doors - USA, lembaga pelayanan yang didirikan oleh Brother Andrew,
  telah membuat sebuah Situs Web < http://www.opendoorsusa.org > yang
  bertujuan untuk meberikan informasi bagi para umat Kristen tentang
  penganiayaan yang terjadi dan menolong mereka untuk melakukan tindakan
  yang tepat, antara lain dukungan doa, menjalin hubungan dengan pegawai
  pemerintah setempat dan juga menulis surat untuk memberikan dukungan
  semangat bagi umat Kristen yang mengalami aniaya tsb. Menurut Terry
  Madison, presiden dari Open Doors USA, sekitar 200 juta orang Kristen
  di 60 negara mengalami penganiayaan karena iman mereka kepada Yesus.
  "Sama seperti yang dialami oleh Petrus dan Paulus di abad pertama,
  maka saat ini jutaan orang Kristen juga mengalami penganiayaan."

  Di dalam Situs Web Open Doors, anda dapat membaca tentang kesaksian-
  kesaksian dari orang-orang yg telah mengalami penganiayaan dan juga
  berita seputar penganiayaan yg terjadi di berbagai belahan bumi. Saat
  mengunjungi Situs ini, para netter dapat mengikuti "global tour" untuk
  melihat sajian berita penganiayaan-penganiayaan terbaru dan teraktual,
  dengan harapan dapat membuka mata dan hati mereka saat melihat keadaan
  menyedihkan yang dialami oleh umat Kristen yang teraniaya.

  Sumber: ReligionToday, Februari 2000
  Situs : http://www.opendoorsusa.org

  Catatan Redaksi: Puji Tuhan; di Indonesia, Open Doors sudah ada
  dengan nama Yayasan Obor Damai Indonesia dan mereka menerbitkan
  Buletin Doa dwibulanan berjudul "Pintu Terbuka."  Buletin ini,
  berisi artikel, cerita dan Pokok Doa bulanan; ... semua tentang
  penganiayaan gereja dan orang-orang percaya di seluruh dunia.
  Kalau anda mau memilikinya (atau perlu informasi lebih lengkap),
  silakan kirim e-mail ke saya di alamat <Endah@sabda.org> dan
  saya akan forward permohonan tsb ke Yayasan Obor Damai Indonesia.


--------------------------------------------------------------------
** DOA BAGI MISI DUNIA **

 C I N A
  Jumlah gereja di Cina telah berkembang 18 kali lipat dalam kurun
  waktu 30 tahun terakhir ini. Mungkin ini adalah pertumbuhan gereja
  yang terbesar sejak hari Pentakosta pada abad yang pertama. Namun,
  di Cina masih terdapat 1 milyard lebih penduduk yang belum percaya.
  Di seluruh negara cina hanya terdapat 20 seminari dengan 1200 siswa.
  Bahkan di beberapa propinsi, hanya ada seorang pendeta yang melayani
  60.000 jemaat. Bersyukur atas pertumbuhan gereja di Cina dan berdoa
  agar Allah menambahkan jumlah gembala bagi domba-dombaNya di Cina.
  Sumber: Advance newsletter, Maret 19, 2000
  Info Cina: http://www.sabda.org/misi/china.htm

 AFRIKA BARAT
  Orang Afrika Barat tergerak untuk meresponi panggilan Allah dengan
  memberitakan Kabar Baik dan kasih Allah bagi kelompok suku yang
  terabaikan. Saat ini ada lebih dari 1 juta jiwa tinggal di perbatasan
  Gurun Sahara yang belum mendengar Injil. Para misionaris yang baru
  tiba di sana menghadapi rintangan budaya dan tidak memiliki sistem
  pendukung yang cukup untuk membagikan kebutuhan doa mereka. Doakan
  agar Tuhan menyediakan semua kebutuhan mereka baik kebutuhan rohani,
  emosi maupun ketahanan fisik. Berdoa juga agar mereka dapat
  memasyurkan namaNya di antara orang-orang yg hidup di perbatasan
  Sahara ini.
  Sumber: Advance Newsletter, Pebruari 2000

 A Z E R B A I J A N
  Warga Azerbaijan melihat sajian film "YESUS" yang ditayangkan oleh
  stasiun TV nasional Rusia. Semula stasiun ini menolak untuk
  menayangkan film tersebut, termasuk membagikan visi penginjilan,
  juga doa penutup dan tantangan untuk menyatakan iman percaya kepada
  Yesus Kristus. "Namun pada akhirnya, stasiun ini menayangkan film
  YESUS secara utuh bahkan juga menginjinkan penggilan untuk datang
  ke altar" kata seorang Kristen Azerbaijan. Para orang percaya
  di negara ini merencanakan untuk memulai produksi dan menayangkan
  siaran-siaran Kristen untuk penduduk Azerbaijan mulai tahun ini.
  Laporan ini disampaikan oleh Radio dan TV Rusia Internasional yang
  memiliki visi untuk menayangkan program Kristen ke semua warga Rusia
  dan wilayah-wilayah yang dulu tergabung dalam Soviet Union.
  Sumber: HCJB world news, Pebruari 2000 (CMDNet Maret 2000)

 S E N E G A L
  Sekelompok sukarelawan dari Amerika Serikat mengadakan Pemahaman
  Alkitab dan memutar film YESUS di desa Sereer, Senegal. Lebih dari
  1100 orang melihat film tersebut dan saat film berakhir, ada 40
  kepala rumah tangga berdiri di hadapan publik untuk menyatakan
  keinginan mereka untuk mengikut Yesus. Puji kepada Tuhan atas
  keteguhan hati dan keberanian dari orang-orang percaya baru ini
  saat menyatakan iman mereka di depan umum. Berdoa agar Tuhan dapat
  memperlengkapi dan memakai mereka untuk memenangkan seluruh penduduk
  desa bagi Kristus. Bersyukur juga untuk pelayanan film YESUS.
  Sumber: Advance Newsletter, 23 Januari 2000


---------------------------------------------------------------------
** SUMBER MISI **

 SCRIPTURE GIFT of MISSION (SGM) - AFRICA
  http://www.sgm.org.za
  Scripture Gift Mission Africa, merupakan bagian dari SGM Internasional,
  terbit dengan tujuan untuk mempublikasikan bagian-bagian Alkitab
  dengan cara yang dapat diterima oleh kebudayaan setempat. Jika anda,
  atau teman-teman anda, sedang melakukan pelayanan misi di Afrika
  maka anda dapat menggunakan materi-materi dari SGM tsb. Materi tsb.
  diberikan secara gratis bagi setiap orang yang menginginkannya.
  Untuk informasi lebih lanjut, silakan menghubungi Manie Lombard
  di <saf@sgm.org>.
  Sumber: Brigada Jan 21, 2000

 URL-URL: PELAYANAN MISI DI AFRIKA
  Beberapa URL yg ada hubungannya dengan pelayanan misi di Afrika
  antara lain:
  * Africa Inland Mission
    http://www.aim-us.org/

  * Africa Missions Resource Center
    http://www.africamissions.org/

  * Missions Out of Africa
    http://www.btc.co.za/missions/index.htm


---------------------------------------------------------------------
** DARI ANDA **

From: "Irland Gampamole" 
Subject: ALKITAB BAHASA YALI SELATAN 
>Shalom...
>Hai, saya ingin memperoleh info lengkap/asli/panjang tentang 
>peresmian Alkitab dalam bahasa Yali selatan yang pertama di Papua ini.
>Saya sudah baca buku "Penguasa-Penguasa Bumi" yang menceritakan 
>bagaimana orang-orang Yali dimenangkan bagi Kristus. 
>Jadi, kalau sekarang sudah ada Alkitab bahasa Yali selatan yang 
>lengkap, pasti merupakan suatu peristiwa penting bagi pemberitaan 
>Injil.

Thanks untuk suratnya dan saya senang mengirim info tsb pada anda... 
[dan sudah mengirimnya ke banyak pemohon/teman yang lain :-) !!]
BTW; buku yg anda baca tsb merupakan buku yg sangat baik. Kesaksiannya 
bagus ya ... puji !!Tuhan!! ... dan saya berharap kesaksian tsb 
semakin mendorong kita (you too eh!!) untuk memenangkan banyak orang.

>Saya juga ingin minta ijin, bolehkah info tersebut saya masukkan 
>dalam buletin pemuda di gereja saya?

Silakan dan dengan senang hati ... jangan lupa sumber/kreditnya.
Dan, bila teman-teman anda punya email ... Apakah alamat2 nya ... 
Bagus sekali kalau dari umur muda ... mereka dapat menangkap visi 
untuk (e-)MISI ... untuk melayani/mengabarkan Injil ... ya !!

>Terima kasih.
>in Christ,
>Irland.
Terima kasih juga dan selamat melayani.
Staf e-JEMMi


_____________________________ DISCLAIMER _____________________________
Bahan-bahan dalam e-JEMMi disadur dengan izin dari macam-macam pihak.
Copyright(c) 2000 oleh e-JEMMi/e-MISI --- diterbitkan: YLSA dan I-KAN
_____________________________________________________________________
Pertanyaan, tanggapan, saran dan kontribusi bahan dapat anda kirimkan:
Kepala Redaksi --- Natalia Endah S. <owner-i-kan-misi-JEMMi@xc.org>,
atau Staf e-MISI dan Staf Redaksi <owner-i-kan-misi@xc.org>
Staf Redaksi: Rudy Kurniadi, Natalia Endah S., Tabita Rini Utami, dkk.
_____________________________________________________________________
Situs Web e-MISI/e-JEMMi (Arsip/Link/dll):  http://www.sabda.org/misi/
Untuk berlangganan, kirim email kosong ke: subscribe-i-kan-misi@xc.org
Untuk berhenti,   kirim email kosong ke: unsubscribe-i-kan-misi@xc.org
Untuk Arsip ...                     http://www.sabda.org/misi/e-jemmi/
_____________________________________________________________________

        "If God sends stony paths, He provides strong shoes."
                             (Old Union)

 

© 1997-2016 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)
Isi boleh disimpan untuk tujuan pribadi dan non-komersial. Atas setiap publikasi atau pencetakan wajib menyebutkan alamat situs SABDA.org sebagai sumber dan mengirim pemberitahuan ke webmaster@sabda.org