Halaman ini adalah versi tampilan cetak (print view) dari:
http://sabda.org/publikasi/kados/210

KADOS edisi 210 (13-7-2014)

KADOS Juli 2/2014

________________________________KADOS_________________________________
               KADOS -- Edisi 210 (14 -- 20 Juli 2014)

KADOS -- Edisi 210 (14 -- 20 Juli 2014)

Salam damai Yesus Kristus,

Zaman yang semakin maju dan mobilitas yang semakin tinggi menuntut 
kita untuk bijaksana dalam menentukan prioritas pekerjaan/hal yang 
harus dikerjakan hari ini, terlebih lagi jika kita terbentur pada 
sebuah masalah/peristiwa rumit yang menguras pikiran dan tenaga kita 
untuk menyelesaikannya. Bagaimana kita bisa bijaksana dalam menjalani 
hari-hari seperti ini? Ada banyak hal penting, pekerjaan yang harus 
diselesaikan segera, dan masalah yang harus dibereskan, tetapi hal 
terpenting yang harus kita lakukan adalah datang kepada Tuhan dan 
menikmati hadirat-Nya. Marilah kita mendahulukan Tuhan di atas semua 
kesibukan kita. Memuliakan nama Tuhan di tengah-tengah permasalahan 
kita. Ia senantiasa menolong dan memberikan hikmat serta kebijaksanaan 
kepada kita yang datang kepada-Nya. Mari berdoa.

Pemimpin Redaksi KADOS,
Santi T.
< santi(at)in-christ.net >
< http://doa.sabda.org >,
14 Juli 2014 -- Semangat Jemaat dalam Pemberitaan Kabar Baik

Gereja sebagai kesatuan tubuh Kristus harus terus bertumbuh dan 
berkembang di dalam Dia. Gereja tidak boleh hanya mementingkan 
kegiatan-kegiatan rohani saja, tetapi gereja harus mementingkan 
pertumbuhan rohani jemaatnya. Gereja harus menolong jemaat untuk 
bertumbuh, bersatu dalam doa, dan sehati sepikir di dalam Tuhan agar 
kehidupan iman di gereja semakin kuat. Ketika jemaat mengalami 
pertumbuhan rohani, jemaat akan semakin giat dalam pemberitaan Kabar 
Baik. Sebagai orang Kristen, marilah kita menyadari betapa pentingnya 
pertumbuhan rohani, yang akan semakin "menghidupkan" gereja itu 
sendiri, terutama dalam hal pemberitaan Kabar Baik. Untuk itu, marilah 
kita berdoa kepada Tuhan Yesus agar setiap gereja lebih mementingkan 
pertumbuhan rohani jemaat daripada kepentingan lain. Berdoalah pula 
agar Tuhan memberikan hikmat kepada para pemimpin gereja sehingga 
mereka dapat terus membekali jemaat dengan kebenaran firman Tuhan 
melalui berbagai kegiatan rohani di gereja.

15 Juli 2014 -- Kebijaksanaan Allah untuk Para Hamba Tuhan

Kehidupan hamba Tuhan tidak selalu "mulus" atau baik-baik saja. Banyak 
hamba Tuhan yang mengalami kesulitan hidup, terutama untuk 
mempertahankan iman mereka. Tantangan dari orang-orang yang belum 
mengenal Kristus, tantangan dari golongan ekstrem yang menolak 
Kristus, bahkan tak jarang tantangan itu muncul dalam keluarga mereka 
sendiri. Apa pun yang terjadi, peristiwa baik atau buruk, semuanya ada 
dalam kebijaksanaan Allah karena Ia yang mengerti dan menguji iman 
kita, termasuk iman para hamba Tuhan. Untuk itu, marilah kita berdoa 
agar Tuhan senantiasa menguatkan para hamba Tuhan dalam menghadapi 
setiap tantangan. Kiranya mereka tetap bersandar dan menaruh 
pengharapan di dalam Tuhan, yang adalah Sumber kekuatan dan damai 
sejahtera.

16 Juli 2014 -- Dosa Perzinahan dalam Kehidupan Jemaat Tuhan

Sebagai orang percaya, kesetiaan harus terus dijaga karena kesetiaan 
merupakan salah satu karakter orang Kristen. Kita belajar setia dari 
Kristus karena Ia setia kepada kita, tak pernah meninggalkan kita 
walaupun kita menjauh dari-Nya. Untuk itu, sudah seharusnya jemaat 
Tuhan hidup dalam kesetiaan, baik kepada Tuhan, keluarga, maupun 
pasangan. Jika sampai saat ini masih ada dosa perzinahan dalam 
kehidupan jemaat Tuhan, marilah kita saling menegur dan menasihati 
agar saudara seiman kita bisa kembali kepada jalan yang benar di dalam 
Tuhan. Marilah kita berdoa kepada Tuhan Yesus agar jemaat yang masih 
hidup dalam dosa perzinahan dapat segera bertobat dan hidup sesuai 
dengan firman Tuhan. Kiranya kasih Kristus melembutkan hatinya dan 
menolongnya untuk hidup setia seturut kehendak Tuhan.

17 Juli 2014 -- Peningkatan Kesejahteraan Rakyat

Kesejahteraan rakyat bukan hanya menjadi tanggung jawab pemerintah, 
melainkan tanggung jawab kita bersama: pemerintah dan rakyat. Jika 
rakyat dan pemerintah bisa bekerja sama dengan baik, aspek kehidupan 
yang kurang diperhatikan dan dipelihara, dapat diupayakan bersama-sama 
sehingga membawa hasil yang mampu menyejahterakan rakyat. Jika 
pemerintah menyediakan fasilitas umum, rakyat juga harus mau menjaga 
dan merawat supaya semua orang dapat menggunakan fasilitas tersebut 
dengan selayaknya. Marilah kita berdoa agar rakyat dan pemerintah 
Indonesia dapat saling bekerja sama dan mendukung dalam semua aspek 
kehidupan. Berdoalah pula agar kesejahteraan rakyat dapat diupayakan 
bersama dan tercapai sehingga Indonesia dapat mengalami kemajuan.

18 Juli 2014 -- Artis yang Menjadi Wakil Rakyat

Kehidupan artis yang identik dengan kemewahan ternyata tidak membuat 
artis berkecimpung dalam dunia keartisannya saja. Banyak artis yang 
saat ini memberanikan diri untuk terjun dalam dunia politik dengan 
mencalonkan dirinya sebagai wakil rakyat. Meskipun mereka mempunyai 
latar belakang dari dunia hiburan, beberapa dari artis justru sampai 
saat ini masih dipercaya bisa mengemban tugas pemerintahan dengan 
baik, dan tidak terjerumus dalam kasus korupsi. Untuk itu, marilah 
kita berdoa untuk semua artis yang menjadi wakil rakyat hingga saat 
ini, kiranya mereka tetap menjaga kejujuran dan bertanggung jawab 
dalam melaksanakan tugas pemerintahan. Berdoalah pula agar mereka bisa 
menjadi teladan bagi para wakil rakyat lainnya.

19 Juli 2014 -- Penyertaan Tuhan bagi Para Penerjemah Alkitab

Firman Tuhan harus bisa menjangkau banyak kalangan, di mana pun mereka 
berada. Untuk itu, sampai saat ini, ada banyak versi Alkitab yang 
sudah dicetak sesuai dengan sasaran penggunanya, seperti BIS, 
Shellabear, Terjemahan Baru, dll.. Bahkan, saat ini pun pengerjaan 
penerjemahan Alkitab masih terus berlanjut, khususnya untuk menolong 
kalangan tertentu yang belum terjangkau oleh versi-versi Alkitab yang 
sudah ada. Marilah kita berdoa untuk para penerjemah Alkitab agar 
Tuhan senantiasa menyertai, memampukan, dan memberi kekuatan kepada 
mereka sehingga proses penerjemahan Alkitab dapat dikerjakan dengan 
lancar. Berdoalah pula agar hikmat Tuhan melingkupi para penerjemah 
Alkitab agar dalam menerjemahkan Alkitab, mereka tetap setia pada 
firman Tuhan.

20 Juli 2014 -- Persekutuan Karyawan

Hidup bersekutu dengan Tuhan bisa dilakukan di mana saja, termasuk di 
tempat kerja. Persekutuan ini biasanya diikuti oleh semua karyawan 
yang beragama Kristen, dan dilakukan di luar jam kantor atau setelah 
jam kerja selesai. Kegiatan ini sangat menolong para karyawan dalam 
belajar firman Tuhan, bertumbuh bersama dalam Kristus, dan saling 
menguatkan antarteman kerja. Mari berdoa agar persekutuan karyawan 
yang ada saat ini bisa terus dikembangkan sehingga kehidupan doa dan 
kerinduan akan firman Tuhan terus bertumbuh. Berdoalah pula semoga di 
tempat-tempat kerja yang belum ada kegiatan semacam ini, bisa mulai 
mengadakan persekutuan sehingga banyak karyawan boleh semakin dewasa 
dalam Kristus.


Kontak: doa(at)sabda.org
Redaksi: Santi T. dan N. Risanti
Berlangganan: subscribe-i-kan-buah-doa(at)hub.xc.org
Berhenti: unsubscribe-i-kan-buah-doa(at)hub.xc.org
Arsip: http://sabda.org/publikasi/kados/arsip
BCA Ps. Legi Solo, No. 0790266579, a.n. Yulia Oeniyati
(c) 2014 -- Yayasan Lembaga SABDA < http://ylsa.org >

 

© 1997-2016 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)
Isi boleh disimpan untuk tujuan pribadi dan non-komersial. Atas setiap publikasi atau pencetakan wajib menyebutkan alamat situs SABDA.org sebagai sumber dan mengirim pemberitahuan ke webmaster@sabda.org