Halaman ini adalah versi tampilan cetak (print view) dari:
http://sabda.org/publikasi/icw/16 |
|
![]() |
|
ICW edisi 16 (11-5-1999) |
|
%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%% ICW - Indonesian Christian Webwatch %%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%% Daftar isi: DARI REDAKSI SELINTAS WEB : Universitas Sanata Dharma (SADHAR), Youth News, GBI-REM, AREK-KAJ SEPUTAR MILIS FORUM DISKUSI : Milis Kawanua PUBLIKASI ELEKTRONIK : Facts of The Matter INFO TERBARU : Are you ready for PESTA? FOKUS : Situs Nubuatan RENUNGAN : Kenaikan Yesus Kristus SELINGAN : :-) smile (-: STOP PRESS!! : System Down e-SURAT ANDA ______________________________________________________________________ DARI REDAKSI %%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%% Salam dalam damai Kristus, Pada hari Kamis, tepatnya tanggal 13 Mei, seluruh Umat Kristiani merayakan hari Kenaikan Isa Almasih Ke Sorga. Suatu momen yang sangat mulia bahwa Yesus yang disalibkan-mati-bangkit kembali, dan DIA naik ke Sorga untuk menyediakan tempat bagi kita supaya dimana DIA berada di situ juga kita ada. Harapan kami adalah mereka yang telah menjadi anak-anak Allah memiliki kepastian akan janji-janji-Nya itu. Dalam edisi ini kami sengaja melakukan beberapa perubahan terhadap isi ICW berkaitan dengan hari raya Kenaikan Tuhan Yesus. Kolom LIPUTAN DUNIA INTERNET pada edisi ini sengaja ditiadakan. Sebagai gantinya, kami menyajikan kepada anda kolom RENUNGAN. Pada edisi ke-16 ini kami mengajak anda bersama-sama berselancar ke Situs-situs Kristen, seperti: Universitas Sanata Dharma, Youth News, GBI-REM dan AREK-KAJ untuk melihat informasi-informasi menarik di dalamnya. Kami juga menghadirkan Milis Kawanua dan sebuah Publikasi elektronik yang cukup bermanfaat, yakni "Facts Of The Matter". Baca juga artikel FOKUS kami tentang Situs Web yang berisi nubuatan-nubuatan serta ramalan-ramalan. Tentu saja hal ini hanya bersifat informatif saja, kebenaran dari nubuatan-nubuatan ini tergantung pada penilaian anda pribadi sebagai orang percaya. Sedangkan kolom RENUNGAN berisi tentang sebuah perenungan dari Perayaan Kenaikan Isa Almasih ke Sorga, dan kolom SELINGAN kami kali ini berisi sebuah humor tentang buku. Selamat menikmati, salam, Staf Redaksi. ______________________________________________________________________ SELINTAS SITUS WEB %%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%% UNIVERSITAS SANATA DHARMA (SADHAR) Universitas SADHAR berlokasi di Yogyakarta dan bernaung di bawah Yayasan Katolik Sanata Dharma. Universitas ini bertujuan untuk mendidik mahasiswa menjadi ahli yang humanistik dalam bidang ilmu dan teknologi yang relevan dengan tujuan bangsa Indonesia dan bertumpu pada nilai-nilai Kristiani. Situs Web SADHAR ini cukup besar, anda akan menemukan informasi yang lengkap tentang Universitas ini dengan menjelajah beberapa halaman yang ada dalam Situs ini. Di dalamnya, anda diajak untuk mengenal Visi dan Misi Pendidikan, Tujuan Sistem Pendidikan, Fakultas, Jurusan dan Program Studi yang ada di SADHAR. Selain itu, anda juga dapat mengetahui fasilitas-fasilitas yang tersedia di dalam universitas ini, antara lain: Perpustakaan, Lembaga Pendidikan, UPT Komputer, dan masih banyak lagi. Bila anda ingin melanjutkan kuliah dan belum mempunyai banyak wawasan tentang universitas-universitas yang baik di Indonesia, maka Situs Web ini merupakan Situs yang tepat untuk menambah wawasan anda. Selamat menjelajahi Situs Web SADHAR di alamat: http://www.sadhar.ac.id/ BETHANY YOUTH BANDUNG Situs Web ini dikelola oleh anak-anak muda gereja Bethany Bandung, dikemas dengan gaya bahasa anak muda karena memang tujuannya untuk menjangkau kaum muda. Bila anda berselancar ke Situs ini, anda akan mengetahui tentang sejarah berdirinya persekutuan ini dan kegiatan-kegiatan yang dikelola oleh mereka, yaitu a.l: "Generasi Anak Panah" (wadah pembinaan kawula muda yang telah memuridkan 450 orang pemuda/i untuk melayani Tuhan), membuat kubu-kubu doa, mengadakan pelayanan ke Kampus-kampus (KELKA), PI, membuat Buletin Pemuda (Youth News), ada juga program pelayanan melalui Audio Visual, dan kegiatan pendukung lainnya seperti perpustakaan, penyaluran berkat untuk anak-anak yang hampir putus sekolah, dan tak ketinggalan ada juga Youth Shopping Center. Karena itu, bagi para kawula muda, segeralah menjelajahi Situs yang menarik ini di alamat: http://www.youth.id.org GBI-REM (GEREJA BETHEL INDONESIA RAHMAT EMMANUEL MINISTRY) Situs ini berisi informasi tentang Gereja Bethel Indonesia Rahmat Emmanuel beserta pelayanannya. Melalui situs ini anda juga akan mendapat banyak berkat lewat cerita-cerita rohani serta renungan yang bisa anda temukan didalamnya. Situs ini cukup menarik karena di dalamnya dilengkapi dengan animasi java. Bagi anda para penggemar Electronic Card (E-card), maka Situs Web ini sangat baik untuk anda kunjungi. Berbagai jenis E-card mulai dari E-card untuk hari raya Kristen, kelahiran, bonvoyage, anniversary, dsb. tersedia di dalamnya. Bagi yang tertarik, silakan berkunjung ke alamat: http://www.gbi-rem.org Jangan lewatkan untuk mengikuti "Test IQ" di Situs ini jika anda berkesempatan untuk berkunjung. AREK-KAJ (ARENA REFLEKSI EKSEKUTIF DAN KARYAWAN - KEUSKUPAN AGUNG JAKARTA) AREK-KAJ adalah sebuah lembaga yang masuk dalam kelompok kategorial Keuskupan Agung di wilayah Jakarta. Tujuannya adalah untuk menjalin kerjasama dengan PEMIKAT (Pertemuan Mitra Kategorial), dengan misi untuk memberikan pelayanan rohani kepada para eksekutif dan juga masyarakat umumnya. Melalui Situs Web AREK-KAJ, anda akan mengetahui program-program lembaga tersebut. Karakteristik khusus dari lembaga ini adalah kegiatan refleksi yang diadakan secara rutin setiap Rabu sore. Sesuai dengan misinya maka yang menjadi anggota dari lembaga ini kebanyakan adalah para eksekutif yang ada di Jakarta. Apabila anda menginginkan informasi yang lebih lengkap tentang Situs Web AREK-KAJ, kami undang anda untuk mengunjungi alamat: http://www.geocities.com/Athens/3545/sta.html ______________________________________________________________________ SEPUTAR MILIS-MILIS %%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%% FORUM DISKUSI ELEKTRONIK ------------------------ MAILING LIST KAWANUA Bagi warga "Kawanua" - Minahasa-Sulawesi Utara yang tersebar di seantero Indonesia dan bahkan yang ada di luar Negeri, kini telah hadir sebuah Milis yang pasti menarik untuk anda. Milis KAWANUA yang dimulai pada akhir tahun 1998 merupakan forum diskusi untuk membicarakan hal-hal kekristenan dan juga hal-hal umum dengan tujuan untuk mempererat tali persaudaraan antar sesama warga Kawanua. Bagi anda yang tertarik mengikuti diskusi melalui forum ini, silakan mendaftarkan diri anda dengan cara menulis e-mail ke moderator dari milis ini di: <owner-kawanua@egroups.com> Informasi mengenai milis ini dapat anda temukan juga melalui situs: http://www.egroups.com/list/kawanua/ PUBLIKASI ELEKTRONK ------------------- FACTS OF THE MATTER Mingguan ini diterbitkan oleh Executive Development Club (group internasional yang anggotanya adalah para businessman dan ahli/ profesional, yang bertekad untuk mau bertumbuh di dalam Kristus.) Anda dapat belajar tentang kiat-kiat mereka dalam menghadapi tantangan unik sehubungan dengan profesi mereka. Selain itu, mingguan yang tersedia via fax dan e-mail ini, juga menyediakan sumber Kristiani yang dapat menolong pertumbuhan rohani anda. Bahan-bahan yang disajikan mempunyai dua pilihan bahasa, yakni Inggris dan Indonesia. Apabila anda tertarik, silakan mendaftar melalui alamat : http://www.edcweb.org/contact.html ______________________________________________________________________ FOKUS %%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%% SITUS NUBUATAN DAN RAMALAN Apakah anda sering tergelitik untuk mencari tahu informasi tentang nubuatan dan ramalan akhir jaman? Keterangan berikut ini adalah beberapa sumber dari banyak informasi yang bisa anda temukan berkaitan dengan ramalan dan nubuatan. Bahan-bahan ini hanyalah bersifat informatif belaka dengan maksud untuk menambah wawasan dan pengetahuan anda. Kebenaran ramalan dan nubuatan ini tergantung penilaian pribadi anda sendiri sebagai orang yang percaya kepada Tuhan. 1. NOSTRADAMUS Situs ini menyajikan banyak temuan ramalan tentang masa depan dunia. http://web1.tusco.net/ourlady/ 2. PERISTIWA RAPTURE 31 MEI 1998 Peristiwa pengangkatan (rapture) yang sempat populer ini dapat anda peroleh dari Situs Web yang beralamat di: http://www.kiwi.net/~mjagee/index.html Isi a.l. adalah tentang ramalan Hari Pengangkatan yang seharusnya jatuh pada tanggal 31 Mei 1998. Sesuatu yang sensasional, bukan? Bagaimana mereka melakukan hal itu? Ternyata, kesimpulan ini diperoleh melalui penelitian ala BIBLE CODE, dengan cara membedah kitab Rut 1 dan Rut 2 serta Kejadian 5. Jika anda tertarik anda bisa melihat materi studinya di alamat: a. http://www.interactive.net/~hanatzal/ b. http://www.interactive.net/~hanatzal/one.htm c. http://www.interactive.net/~hanatzal/two.htm Sumber: Kristianto Jahja ______________________________________________________________________ INFO TERBARU %%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%% Are you ready for PESTA? PESTA (Pendidikan Elektronik Studi Teologia Awam) akan membuka kelas diskusi baru. Pendaftaran peserta akan dimulai dari minggu ini sampai akhir Mei'99. Kelas tersebut akan dimulai pada bulan Juni '99. Bagi anda yang sudah pernah mengirim formulir pendaftaran kepada Staf PESTA, tidak perlu mendaftar lagi. Anda sudah pasti akan dimasukkan dalam kelompok baru ini. Bagi anda yang belum daftar, silakan menghubungi alamat: <daftar-PESTA
|
|
![]() |
|
© 1997-2016 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)
Isi boleh disimpan untuk tujuan pribadi dan non-komersial. Atas setiap publikasi atau pencetakan wajib menyebutkan alamat situs SABDA.org sebagai sumber dan mengirim pemberitahuan ke webmaster@sabda.org |