Halaman ini adalah versi tampilan cetak (print view) dari:
http://sabda.org/publikasi/e-sh/2016/10/21

Jumat, 21 Oktober 2016 (Minggu ke-23 sesudah Pentakosta)

Roma 5:1-11
Bermegah dalam Kristus

Sesudah penjelasan panjang mengenai pembenaran iman dalam Kristus, kini Paulus membahas hasil dari pembenaran itu, yaitu umat Allah bisa bermegah.

Mungkin kita berpikir hal ini bertentangan dengan apa yang dijelaskan Paulus sebelumnya dalam Roma 3:27. Tetapi, perhatikan lebih teliti ungkapan "tidak boleh bermegah" oleh Paulus. Yang dimaksud Paulus adalah jika kita bermegah dalam perbuatan karena kemegahan itu tidak memiliki alasan yang kuat. Akan tetapi, Paulus menganjurkan kita bermegah dalam iman kepada Yesus Kristus. Memang itulah yang kita alami dalam Tuhan. Dengan demikian, Roma 3:27 dan bacaan hari ini tidak bertentangan. Sebaliknya pada bacaan hari ini, Paulus menjelaskan lebih spesifik apa artinya bermegah dalam Allah melalui Yesus Kristus (1, 11).

Pertama, bermegah dalam Allah berarti bermegah dalam pengharapan (2; rejoice in hope). Pengharapan apakah yang dimaksud? Yaitu pengharapan bahwa kita akan menerima kemuliaan dari Allah saat kita berjumpa muka dengan muka dengan Dia di surga. Ini adalah pengharapan mulia yang kita nantikan sebagai umat tebusan Allah.

Kedua, Paulus juga menunjukkan ada kemegahan lain yang bisa kita peroleh dalam Tuhan, yaitu bermegah dalam kesengsaraan (3; glory in tribulations). Mengapa Paulus menyebutkan kesengsaaran merupakan sarana bagi orang percaya untuk bermegah? Karena kesengsaraan yang kita alami dalam Tuhan akan membawa kebaikan bagi kita dan memberi pengharapan (3-5). Dalam kesengsaraan, hidup kita dijamin oleh Tuhan (6-10) sehingga kita bisa makin bermegah sekalipun kesulitan hidup melanda hidup kita.

Jika karena imanmu, Anda merasa menderita dan sengsara, kiranya firman ini menghibur dan menguatkan hati Anda sehingga Anda bisa mengalami kekuatan Allah dan bermegah di dalam-Nya. Allah yang menjamin keselamatan kekal bagi Anda, Ia juga yang akan memelihara hidup Anda. Percayalah! [MFS]

 

Mari memberkati para hamba Tuhan dan narapidana di banyak daerah
melalui edisi Santapan Harian yang kami kirim secara rutin +/- 10.000 eks.
Kirim dukungan Anda ke: BCA 106.30066.22 Yay Pancar Pijar Alkitab.

 

© 1997-2016 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)
Isi boleh disimpan untuk tujuan pribadi dan non-komersial. Atas setiap publikasi atau pencetakan wajib menyebutkan alamat situs SABDA.org sebagai sumber dan mengirim pemberitahuan ke webmaster@sabda.org