Halaman ini adalah versi tampilan cetak (print view) dari:
http://sabda.org/publikasi/e-sh/2012/12/21 |
|
Jumat, 21 Desember 2012
|
|
Judul: Penderitaan akan berakhir Mereka adalah orang-orang dari berbagai bangsa, suku, dan bahasa (9). Keberbagaian itu merupakan bukti bahwa Amanat Agung akan digenapi (Mat. 24:14). Bila kelompok 144.000 dipersiapkan untuk menghadapi kesulitan besar di bumi, kelompok kedua sudah mengalami kemenangan dan beristirahat di surga. Kelompok kedua itu berjubah putih, yang menandakan kekudusan karena darah Kristus yang telah menyucikan mereka (13-14). Mereka juga memegang daun palem sebagai simbol kemenangan dan sukacita. Mereka bersama-sama menyembah Allah dan Sang Anak Domba karena keselamatan yang mereka telah terima (10-11). Juga semua yang berada di hadapan hadirat Allah menyembah Dia. Yohanes yang tidak tahu identitas mereka kemudian diberitahu oleh salah seorang tua-tua yang memberikan penjelasan bahwa mereka adalah orang-orang yang berhasil melalui masa kesulitan besar (Mat. 24:15, 21). Pada masa itu mereka mengalami penderitaan karena iman mereka kepada Yesus Kristus. Maka keberadaan orang-orang tersebut di hadapan takhta Allah merupakan pernyataan kuat tentang kasih karunia Allah kepada orang-orang yang percaya kepada-Nya sehingga mereka tidak lagi mengalami penderitaan dan dukacita. Sebaliknya, mereka dapat menikmati kepenuhan keselamatan mereka, berada di hadirat Allah dan melayani Dia (15-17). Penglihatan Yohanes menjadi penghiburan dan pengharapan bagi pengikut Kristus yang menderita karena iman. Bisa jadi tak terlihat ada kelepasan dan penyelamatan di bumi, tetapi dapat kita yakini bahwa Kristus suatu saat akan menyatakan kasih karunia-Nya pada orang-orang yang mau tetap bertahan dalam iman dan tidak menyangkal Dia karena semua penderitaan itu. Diskusi renungan ini di Facebook:
Mari memberkati para hamba Tuhan dan narapidana di banyak daerah
|
|
© 1997-2016 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)
Isi boleh disimpan untuk tujuan pribadi dan non-komersial. Atas setiap publikasi atau pencetakan wajib menyebutkan alamat situs SABDA.org sebagai sumber dan mengirim pemberitahuan ke webmaster@sabda.org |