Halaman ini adalah versi tampilan cetak (print view) dari:
http://sabda.org/publikasi/e-sh/2005/11/20 |
|
Minggu, 20 November 2005
|
|
Judul: Menjadi umat yang peduli Penulis Ibrani bukan hanya peduli pengajarannya yang benar dapat diterima dan diterapkan dalam gereja para pembaca surat Ibrani, ia juga peduli dengan kehidupan doa dan kerohanian mereka. Kelihatannya penulis Ibrani ini mengenal dari dekat, bahkan mungkin pernah menjadi pemimpin gereja mereka. Oleh sebab itu, ia berbagi beban kerinduannya untuk melihat mereka bertumbuh dan kerinduannya untuk kembali berada di antara mereka agar mereka mendoakannya (ayat 18-19). Kerohanian yang dipelihara dalam firman dan doa akan menumbuhkan kepedulian tinggi dari anak-anak Tuhan, baik terhadap pelayanan gereja maupun terhadap para pemimpin dan pengajar mereka. Penulis Ibrani yakin bahwa Tuhan Yesus, Gembala Agung gereja, akan memperlengkapi para pembaca suratnya dengan segala hal yang akan memampukan mereka menjadi berkat untuk orang lain (ayat 21). Tuhan Yesus akan berkarya dalam hidup mereka sehingga mereka akan memuliakan nama-Nya dengan hidup yang berkenan kepada-Nya, gereja pun akan bertumbuh. Oleh karena itu, penulis Ibrani tidak bosan-bosan menasihati mereka agar sikap mereka selalu terbuka untuk diajar. Hati mereka hangat untuk menyambut kedatangannya kelak bukan semata sebagai pengajar kebenaran, tetapi lebih lagi sebagai orang yang mengasihi mereka (ayat 22-23). Sikap dan kepedulian pemimpin seperti penulis Ibrani ini harus kita hormati. Kita perlu belajar menjadi umat Tuhan yang memiliki kepedulian tinggi terhadap gereja dan para pemimpinnya. Para pemimpin kita membutuhkan doa-doa kita agar mereka tetap setia mengajarkan kebenaran, meneladankan praktik-praktik hidup yang baik, dan berani menegur kesalahan dan dosa kita dengan hati yang penuh kasih. Mari kita mulai peduli terhadap para pemimpin gereja dengan mengindahkan pengajaran mereka. Responsku: _________________________________________________________________ _________________________________________________________________
Mari memberkati para hamba Tuhan dan narapidana di banyak daerah
|
|
© 1997-2016 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)
Isi boleh disimpan untuk tujuan pribadi dan non-komersial. Atas setiap publikasi atau pencetakan wajib menyebutkan alamat situs SABDA.org sebagai sumber dan mengirim pemberitahuan ke webmaster@sabda.org |