Beranda | YLSA.org | Alkitab | Katalog | AI |
Utama > Publikasi > e-Santapan Harian > Edisi Rabu, 15 Agustus 2018 (Minggu ke-12 sesudah Pentakosta)
  Tampilan cetak   edisi sebelum | 08/Edisi 2018 | edisi berikut
Rabu, 15 Agustus 2018 (Minggu ke-12 sesudah Pentakosta)

1 Petrus 3:1-7
Kekuatan Tersembunyi dari Hati

Dalam masyarakat yang mengutamakan laki-laki, wanita sering kali dianggap kaum yang lemah (7). Apalagi jika suaminya bukan orang percaya, tekanan yang dihadapi wanita lebih besar lagi. Pada zaman kuno wanita harus menyembah allah suaminya!

Pada zaman sekarang, wanita masih acap kali diperlakukan berbeda dari laki-laki. Perempuan tak perlu sekolah tinggi. Perhatian lebih diberikan untuk anak laki-laki. Tak heran wanita yang kurang berpendidikan terus dianggap rendah dibandingkan laki-laki. Dalam situasi seperti inilah Petrus menasihati wanita untuk tunduk pada suami.

Sebenarnya nasihat ini justru menyingkapkan kekuatan tersembunyi dari wanita. Banyak wanita yang memilih baju indah, dandanan mahal, dan perhiasan emas untuk menampilkan status dan kedudukannya. Namun, Petrus bicara tentang suatu kekuatan tersembunyi dari hati: Hidup murni dan saleh yang berasal dari roh yang lemah lembut dan tenteram.

Pertanyaannya adalah bagaimana mungkin wanita yang statusnya lebih rendah daripada laki-laki, baik secara fisik, moral, kepandaian, dan sebagainya dapat menunjukkan kesalehan dalam kelemahlembutan? Ini hanya mungkin dengan berharap kepada Allah (5). Kekuatan ini lahir bukan dari kemampuan alami manusia, melainkan dari kehidupan iman dalam Kristus (1Pet. 2:23-24). Sikap hati demikian menyimpan kekuatan dahsyat yang sanggup memenangkan suami yang tidak percaya (1).

Dunia kita masih menempatkan satu kelompok lebih tinggi dari yang lain sehingga nasihat Petrus masih relevan. Kelompok yang dianggap rendah dapat menunjukkan kekuatan tersembunyi dalam kelemahlembutan yang lahir dari hidup mengandalkan Tuhan. Sikap ini bukan hanya untuk wanita atau laki-laki, tetapi juga untuk semua pengikut Kristus (1Kor. 4:21, Gal. 5:23, 6:1). Karena Kristus juga lemah lembut dan rendah hati (Mat. 11:29).

Doa: Berikan kami hati yang bergantung kepada-Mu Tuhan agar kekuatan-Mu menopang kesalehan dan kerendahan hati kami. [IM]

 

Mari memberkati para hamba Tuhan dan narapidana di banyak daerah
melalui edisi Santapan Harian yang kami kirim secara rutin +/- 10.000 eks.
Kirim dukungan Anda ke: BCA 106.30066.22 Yay Pancar Pijar Alkitab.

  e-SH Hari Ini
Edisi Minggu, 11 Mei 2025
Bilangan 15:22-31
  Arsip
< Agustus 2018 >
M S S R K J S
      1 2 3 4
5 6 7 8 9 10 11
12 13 14 15 16 17 18
19 20 21 22 23 24 25
26 27 28 29 30 31  
Cari di Arsip e-Santapan Harian  Cari di e-SH
  
Arsip  Arsip (9772 edisi)
Berlangganan  Berlangganan
Situs  Situs SH
Facebook  Aplikasi SH
  Grup Diskusi SH
BARU!  Situs Renungan.co

Whatsapp Kontak Kami Tentang Kami
Situs ini dibuat oleh YLSA (Yayasan Lembaga SABDA)

Follow Us:

IG sabda_ylsa FB Yayasan Lembaga SABDA TW sabda_ylsa Link Mores
unblocked 76 agar.io 76 agario 76 slope 76 1v1.lol 76 geometry dash 76 retro bowl collage lesson 1 game classroom6x game cookie clicker 76 run 3 76 games 76 kays unblocked games 76 math test 99 math unblocked games 76 lesson 1 unblocked games lesson guru games
YT SABDA Alkitab Spotify Google Podcast Podcast SABDA Slideshare Slideshare SABDA

CONTACT | GET INVOLVED! | DONASI

Copyright © 1997- Yayasan Lembaga SABDA (YLSA). All Rights Reserved.
Bank BCA Cabang Pasar Legi Solo - No. Rekening: 0790266579 - a.n. Yulia Oeniyati
WA: 0881-2979-100 | Email: ylsa@sabda.org | Situs: ylsa.org - sabda.org