Beranda | YLSA.org | Alkitab | Katalog | AI |
Utama > Publikasi > e-Santapan Harian > Edisi Selasa, 13 Oktober 2009
  Tampilan cetak   edisi sebelum | 10/Edisi 2009 | edisi berikut
Selasa, 13 Oktober 2009

Yudas 1:1-2
Yudas

Judul: Yudas Sebagaimana surat Yunani pada umumnya, surat Yudas dimulai dengan pernyataan identitas dirinya selaku penulis surat. Yudas menyebut diri sebagai hamba Yesus Kristus dan saudara Yakobus (ayat 1). Ini menjelaskan bahwa Yudas yang adalah saudara Yakobus, adalah saudara Yesus juga (bnd. Mat. 13:55; Mrk. 6:3). Namun bukan itu yang Yudas ingin tekankan. Meski tumbuh dalam satu rumah dengan Yesus, Yudas memilih untuk menggambarkan hubungannya dengan Yesus sebagai hamba. Bagi Yudas, sifat hubungannya yang baru dengan Yesus jauh lebih berharga. Padahal sebelum Yesus bangkit, sama seperti saudara-saudara Yesus yang lain, Yudas tak percaya bahwa Yesus adalah Mesias (Yoh. 7:5). Namun kemudian, Yudas menganggap bahwa darah yang tercurah di kayu salib, yang telah menyelamatkan dia, jauh lebih penting daripada hubungan kekeluargaan. Di sisi lain, penyebutan diri sebagai hamba Kristus memperlihatkan otoritas sebagai orang yang mewakili Kristus. Sementara pembacanya adalah orang-orang yang menjadi milik Kristus.

Apa tandanya bahwa mereka adalah milik Kristus? Mereka “dipanggil”, “dikasihi”, dan “dipelihara” (ayat 1). Orang menjadi milik Kristus karena Allah memanggil dia dan ia merespons panggilan itu. Panggilan itu menunjukkan bahwa Allah mengasihi dia. Selanjutnya Allah akan memelihara dia agar tetap setia dalam iman kepada Allah sampai kepada kesudahan zaman. Yudas juga mendoakan para pembacanya agar rahmat, damai sejahtera, dan kasih Allah melimpahi mereka (ayat 2). Yudas merasa perlu mendoakan hal ini karena ia tahu bahwa para pembacanya harus menghadapi guru-guru palsu yang berusaha menyesatkan mereka.

Dalam dunia yang penuh dengan berbagai penyesatan, kita memerlukan kasih Allah yang akan memampukan kita menghadapi peperangan rohani dan menguatkan kita untuk bertahan dalam iman. Sebagai sesama seiman, kita pun perlu saling mendoakan dan saling menguatkan, jangan sampai ada seorang pun dari antara kita yang jadi sesat.

 

Mari memberkati para hamba Tuhan dan narapidana di banyak daerah
melalui edisi Santapan Harian yang kami kirim secara rutin +/- 10.000 eks.
Kirim dukungan Anda ke: BCA 106.30066.22 Yay Pancar Pijar Alkitab.

  e-SH Hari Ini
Edisi Selasa, 20 Mei 2025
Bilangan 20:22-29
  Arsip
< Oktober 2009 >
M S S R K J S
        1 2 3
4 5 6 7 8 9 10
11 12 13 14 15 16 17
18 19 20 21 22 23 24
25 26 27 28 29 30 31
Cari di Arsip e-Santapan Harian  Cari di e-SH
  
Arsip  Arsip (9772 edisi)
Berlangganan  Berlangganan
Situs  Situs SH
Facebook  Aplikasi SH
  Grup Diskusi SH
BARU!  Situs Renungan.co

Whatsapp Kontak Kami Tentang Kami
Situs ini dibuat oleh YLSA (Yayasan Lembaga SABDA)

Follow Us:

IG sabda_ylsa FB Yayasan Lembaga SABDA TW sabda_ylsa Link Mores
unblocked 76 agar.io 76 agario 76 slope 76 1v1.lol 76 geometry dash 76 retro bowl collage lesson 1 game classroom6x game cookie clicker 76 run 3 76 games 76 kays unblocked games 76 math test 99 math unblocked games 76 lesson 1 unblocked games lesson guru games
YT SABDA Alkitab Spotify Google Podcast Podcast SABDA Slideshare Slideshare SABDA

CONTACT | GET INVOLVED! | DONASI

Copyright © 1997- Yayasan Lembaga SABDA (YLSA). All Rights Reserved.
Bank BCA Cabang Pasar Legi Solo - No. Rekening: 0790266579 - a.n. Yulia Oeniyati
WA: 0881-2979-100 | Email: ylsa@sabda.org | Situs: ylsa.org - sabda.org