Beranda | YLSA.org | Alkitab | Katalog | AI |
Utama > Publikasi > e-Santapan Harian > Edisi Rabu 9 Juli 2008
  Tampilan cetak   edisi sebelum | 07/Edisi 2008 | edisi berikut
Rabu 9 Juli 2008

1Samuel 23:14-28
Kepekaan seorang "raja"

Judul: Gunung batu keluputan
Apakah Anda pernah diluputkan dari bahaya maut? Siapa yang Anda sadari berperan besar dalam keselamatan Anda saat itu? Pengalaman Daud sungguh luar biasa. "Buronan" satu ini berulang kali terluput dari tangan musuh yang sangat ingin menangkap dan membinasakan dia.

Tentu tidak mudah menjadi pelarian sambil tetap meyakini bahwa pemeliharaan Tuhan dan pengurapan-Nya tidak berubah. Namun Tuhan meneguhkan hal itu lewat dua hal. Pertama, melalui Yonatan, putra Saul, yang ironisnya adalah musuh Daud sendiri. Yonatan menjadi penghiburan yang menguatkan Daud. Dialah sahabat sejati, yang rela menempuh bahaya untuk mengingatkan Daud akan penyertaan Tuhan. Janji persahabatan Yonatan dan Daud memberi Daud kekuatan moril (ayat 18). Dukungan moril itu bukan karena rasa setia kawan yang membabi buta, melainkan karena pengetahuan yang benar akan kehendak Tuhan (ayat 17). Yonatan tahu bahwa Daud akan menjadi raja menggantikan Saul.

Kedua, melalui keluputan yang Tuhan berikan kepada Daud dengan cara yang tidak terbayangkan. Padahal Daud sudah dikepung oleh pasukan Saul. Mereka mendapat bocoran dari penduduk Zif mengenai tempat persembunyian Daud. Di saat genting seperti itu, orang Filistin menyerbu Israel sehingga Saul sebagai raja harus menunda menangkap Daud, untuk melawan pasukan musuh.

Tuhan memang tidak pernah lalai memelihara umat-Nya, apalagi hamba-hamba-Nya. Bukan berarti tidak ada bahaya dan kesulitan. Namun dalam setiap masalah yang dihadapi, akan selalu ada jalan keluar. Bahkan saat kadar kesulitannya tinggi, dan kita merasa mustahil diselesaikan. Ingatlah bahwa Tuhan bekerja dengan cara yang ajaib. Maka jangan undur bila Anda dirongrong kesulitan dan tekanan untuk meninggalkan pelayanan Anda. Bila Anda yakin bahwa yang Anda kerjakan adalah kehendak Tuhan, pasti Tuhan campur tangan, entah lewat orang-orang yang setia kepada Dia atau lewat karya-Nya yang melampaui segala akal.

 

Mari memberkati para hamba Tuhan dan narapidana di banyak daerah
melalui edisi Santapan Harian yang kami kirim secara rutin +/- 10.000 eks.
Kirim dukungan Anda ke: BCA 106.30066.22 Yay Pancar Pijar Alkitab.

  e-SH Hari Ini
Edisi Senin, 12 Mei 2025
Bilangan 15:32-36
  Arsip
< Juli 2008 >
M S S R K J S
    1 2 3 4 5
6 7 8 9 10 11 12
13 14 15 16 17 18 19
20 21 22 23 24 25 26
27 28 29 30 31    
Cari di Arsip e-Santapan Harian  Cari di e-SH
  
Arsip  Arsip (9772 edisi)
Berlangganan  Berlangganan
Situs  Situs SH
Facebook  Aplikasi SH
  Grup Diskusi SH
BARU!  Situs Renungan.co

Whatsapp Kontak Kami Tentang Kami
Situs ini dibuat oleh YLSA (Yayasan Lembaga SABDA)

Follow Us:

IG sabda_ylsa FB Yayasan Lembaga SABDA TW sabda_ylsa Link Mores
unblocked 76 agar.io 76 agario 76 slope 76 1v1.lol 76 geometry dash 76 retro bowl collage lesson 1 game classroom6x game cookie clicker 76 run 3 76 games 76 kays unblocked games 76 math test 99 math unblocked games 76 lesson 1 unblocked games lesson guru games
YT SABDA Alkitab Spotify Google Podcast Podcast SABDA Slideshare Slideshare SABDA

CONTACT | GET INVOLVED! | DONASI

Copyright © 1997- Yayasan Lembaga SABDA (YLSA). All Rights Reserved.
Bank BCA Cabang Pasar Legi Solo - No. Rekening: 0790266579 - a.n. Yulia Oeniyati
WA: 0881-2979-100 | Email: ylsa@sabda.org | Situs: ylsa.org - sabda.org