Beranda | YLSA.org | Alkitab | Katalog | AI |
Utama > Publikasi > e-Santapan Harian > Edisi Selasa, 27 Juni 2006
  Tampilan cetak   edisi sebelum | 06/Edisi 2006 | edisi berikut
Selasa, 27 Juni 2006

Mazmur 110:1-7
Mesias yang Adil

Judul: Mesias yang Adil

Tuntutan keadilan yang kuat pada Mazmur 109 mendapatkan jawabannya pada Mazmur 110. Mazmur ini jelas merupakan Mazmur mesianis, suatu nubuatan yang ditujukan kepada Yesus Kristus, Sang Mesias, Anak Allah.

Ayat 1 menyatakan Allah Bapa yang berbicara kepada Allah Anak, Raja yang menang, yang duduk di sebelah kanan Allah. Ini adalah janji eskatologis, yang akan digenapi pada akhir zaman. Kata "sampai" di ayat ini menjanjikan pengharapan untuk masa yang akan datang. Memang sekarang kita belum melihat Yesus Kristus berkuasa sepenuhnya atas dunia ini karena masih banyak orang yang menentang dan melawan Dia. Namun bagi orang percaya, janji eskatologis ini merupakan pengharapan yang pasti (band. Flp. 2:10-11). Secara paradoks, saat ini pemerintahan Sang Raja itu sedang berlangsung (Mzm. 110:2b). Raja ini tidak berperang sendiri, melainkan juga disertai oleh para pengikut-Nya (ayat 3) yang berperang dengan sukarela. Ada hal yang menarik, yakni pada ayat 3a sukarela dikaitkan dengan kuasa. Kuasa dalam pengertian ini adalah kuasa yang menggerakkan orang untuk taat secara sukarela. Mengapa? Karena mereka adalah orang-orang yang telah mengalami kelahiran kembali oleh air dan Roh (Yoh. 3:5). Gambaran embun pagi menyatakan kesegaran yang dialami oleh orang-orang yang mengalami kelahiran kembali yang tercurah dari atas.

Tuhan telah menetapkan Sang Raja yang sekaligus juga seorang Imam untuk memerintah selama-lamanya. Raja memerintah rakyatnya dengan adil, dan imam berdoa untuk pengampunan dosa bangsanya. Di dalam Tuhan Yesus, kedua fungsi ini dikerjakan-Nya dengan sempurna. Dia telah mengurbankan diri-Nya sendiri untuk menjadi tebusan dosa bagi umat-Nya. Dia pula yang kelak dengan perkasa menghancurkan para musuh-Nya pada hari penghakiman akhir (Mzm. 110:5-6).

Responsku: _________________________________________________

 

Mari memberkati para hamba Tuhan dan narapidana di banyak daerah
melalui edisi Santapan Harian yang kami kirim secara rutin +/- 10.000 eks.
Kirim dukungan Anda ke: BCA 106.30066.22 Yay Pancar Pijar Alkitab.

  e-SH Hari Ini
Edisi Jumat, 9 Mei 2025
Bilangan 14
  Arsip
< Juni 2006 >
M S S R K J S
        1 2 3
4 5 6 7 8 9 10
11 12 13 14 15 16 17
18 19 20 21 22 23 24
25 26 27 28 29 30  
Cari di Arsip e-Santapan Harian  Cari di e-SH
  
Arsip  Arsip (9772 edisi)
Berlangganan  Berlangganan
Situs  Situs SH
Facebook  Aplikasi SH
  Grup Diskusi SH
BARU!  Situs Renungan.co

Whatsapp Kontak Kami Tentang Kami
Situs ini dibuat oleh YLSA (Yayasan Lembaga SABDA)

Follow Us:

IG sabda_ylsa FB Yayasan Lembaga SABDA TW sabda_ylsa Link Mores
unblocked 76 agar.io 76 agario 76 slope 76 1v1.lol 76 geometry dash 76 retro bowl collage lesson 1 game classroom6x game cookie clicker 76 run 3 76 games 76 kays unblocked games 76 math test 99 math unblocked games 76 lesson 1 unblocked games
YT SABDA Alkitab Spotify Google Podcast Podcast SABDA Slideshare Slideshare SABDA

CONTACT | GET INVOLVED! | DONASI

Copyright © 1997- Yayasan Lembaga SABDA (YLSA). All Rights Reserved.
Bank BCA Cabang Pasar Legi Solo - No. Rekening: 0790266579 - a.n. Yulia Oeniyati
WA: 0881-2979-100 | Email: ylsa@sabda.org | Situs: ylsa.org - sabda.org