Halaman ini adalah versi tampilan cetak (print view) dari:
http://sabda.org/publikasi/e-rh/1998/12/05

Sabtu, 5 Desember 1998

Bacaan   : Filipi 2:12-18
Setahun : Filipi 1-4
Nas       : Lakukanlah segala sesuatu dengan tidak bersungut-sungut dan berbantah-bantahan, supaya...kamu bercahaya di antara mereka seperti bintang-bintang di dunia (Filipi 2:14-15)

BAGIAN DARI SOLUSI

Banyak orang berpikir bahwa orang Kristen selalu bersikap negatif dan berjuang melawan sesuatu. Sayang sekali, karena kita seharusnya dikenal sebagai orang-orang yang positif, yang memperjuangkan segala sesuatu yang baik dan benar.

Seorang kolumnis surat kabar menanggapi hal tersebut dengan berkata bahwa kita telah menyimpang dari perintah sang Juruselamat. Ia bertanya-tanya adakah kita mengasihi musuh kita, dan berdoa bagi mereka yang menganiaya kita. Adakah kita memberi makan mereka yang lapar, memberi pakaian mereka yang telanjang, dan mengunjungi mereka yang berada dalam penjara? (Matius 5:44-45, 25:34-36).

Banyak dari kita merasa gelisah karena kejahatan yang ada dalam masyarakat, tetapi tidak banyak yang kita lakukan kecuali berbicara negatif tentang hal itu. Kita menimbulkan kesan bahwa kita membenci mereka yang tidak hidup menurut standar kita. Mereka melihat kita sebagai orang-orang yang suka membenarkan diri.

Betapa berbedanya dengan Tuhan Yesus dan murid-murid-Nya yang pertama! Meskipun mereka tidak ragu-ragu mengkritik suatu dosa, fokus utama mereka adalah menunjukkan kemurnian, belas kasih, ketidakegoisan, dan kerendahan hati dalam kasih Kristus.

Betapa jauh lebih baik menjadi lentera kebenaran daripada sekadar pengutuk. Daripada hanya mengeluh tentang masalah-masalah di dunia, mari kita menjadi bagian dari solusinya! Dengan mengikuti teladan Yesus, kita perlu menjangkau dengan kasih orang-orang di sekeliling kita yang membutuhkan Dia [HVL]

JIKA KITA MENGASIHI KRISTUS
KITA PUN AKAN MENGASIHI MEREKA YANG TERHILANG

 

© 1997-2016 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)
Isi boleh disimpan untuk tujuan pribadi dan non-komersial. Atas setiap publikasi atau pencetakan wajib menyebutkan alamat situs SABDA.org sebagai sumber dan mengirim pemberitahuan ke webmaster@sabda.org