Halaman ini adalah versi tampilan cetak (print view) dari:
http://sabda.org/publikasi/e-rh/2001/12/07

Jumat, 7 Desember 2001

Bacaan   : Lukas 2:8-20
Setahun : 1 Tesalonika 1:5
Nas       : Jangan takut, sebab sesungguhnya aku memberitakan kepadamu kesukaan besar untuk seluruh bangsa (Lukas 2:10)

HADIAH SUKACITA

Selama musim Natal, kita mudah sekali tergiur untuk membeli hadiah Natal. Motif kita sebenarnya baik: ingin menunjukkan kasih kita kepada keluarga dan teman-teman. Bahkan mungkin kita berpikir bahwa tukar-menukar kado yang mahal merupakan cara untuk membagikan sukacita Natal dan mencerminkan karunia Allah kepada kita yang memberikan Anak-Nya yang tunggal.

Menurut seorang pengarang, Bill McKibben, sebenarnya dengan melakukan hal itu kita justru menghilangkan sukacita yang dalam dan bisa bertahan lama dalam diri kita sendiri dan orang lain. Ketika masa tukar-menukar kado itu berakhir, kita baru sadar bahwa hadiah hadiah itu tidak membawa kepuasan yang bertahan lama.

McKibben dan beberapa orang temannya mulai menganjurkan orang-orang untuk membatasi waktu liburan yang digunakan untuk melakukan hal-hal yang biasa dilakukan di tahun-tahun sebelumnya. Dengan tidak mengutamakan pemberian hadiah, mereka yakin akan dapat memusatkan perhatian pada makna Natal yang sesungguhnya dan lebih menikmati liburan mereka.

Ketika malaikat Tuhan menampakkan diri kepada para gembala di luar kota Betlehem, ia berkata, "Aku memberitakan kepadamu kesukaan besar" (Lukas 2:10). Berita yang membawa "kesukaan besar" sampai saat ini adalah bahwa sang Juruselamat telah lahir (ayat 11). Apakah kita telah kehilangan makna Natal yang sebenarnya?

Marilah kita menyediakan waktu untuk memusatkan perhatian kepada karunia Allah bagi kita, dan membagikan berita yang membawa sukacita kepada orang lain -VCG

SUKACITA NATAL ADALAH YESUS

 

© 1997-2016 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)
Isi boleh disimpan untuk tujuan pribadi dan non-komersial. Atas setiap publikasi atau pencetakan wajib menyebutkan alamat situs SABDA.org sebagai sumber dan mengirim pemberitahuan ke webmaster@sabda.org