Halaman ini adalah versi tampilan cetak (print view) dari:
http://sabda.org/publikasi/e-humor/2348

e-Humor edisi 2348 (23-6-2014)

DARI MANA ASALNYA?

e-Humor
2348, Juni 2014

Shalom,

Menjelaskan soal seks dan proses reproduksi kepada anak bisa dibilang 
gampang-gampang susah. Di tengah arus informasi yang begitu deras, 
Anda mungkin akan terkejut pada banyaknya hal yang anak Anda ketahui. 
Ada baiknya pendidikan seks kepada anak dimulai dari rumah agar anak 
tidak terjerumus kepada hal yang sesat. Oke, sementara itu, yuk kita 
baca humor berikut.

Pemimpin Redaksi e-Humor,
Yegar
< http://humor.sabda.org/ >,
2348. DARI MANA ASALNYA?

Bejo bertanya kepada ibunya tentang dari mana dirinya berasal. Ibunya 
menjelaskan, "Burung bangau yang mengantarkanmu ke depan rumah."

"Lalu, dari mana ibu berasal?" tanya Bejo lagi.

"Nenek menemukan ibu di bawah daun kol," jawab ibunya.

"Kalau begitu dari mana nenek berasal?"

"Seorang malaikat memasukkannya ke dalam keranjang bayi."

"Ibu," kata Bejo, "Jadi maksud Ibu, selama tiga generasi di keluarga 
kita, tidak ada yang pernah hamil dan melahirkan?"

[Sumber: The Last Official Smart Kids Joke Book, Halaman 81]

Sebab Engkaulah yang membentuk buah pinggangku, menenun aku dalam 
kandungan ibuku. (Mazmur 139:13) 
< http://alkitab.sabda.org/?mazmur+139:13 >


STOP PRESS: SITUS GEMA, GUDANG ELEKTRONIK MUSIK DAN AUDIO!

Anda membutuhkan lirik-lirik lagu rohani Kristen? Atau, bahan-bahan 
audio rohani dengan topik-topik Kristen, seperti konseling, khotbah, 
atau kepemimpinan? Semuanya tersedia di situs GEMA < 
http://gema.sabda.org >!

Yayasan Lembaga SABDA < http://ylsa.org > melalui situs GEMA 
menyediakan banyak bahan-bahan seperti resensi-resensi film yang 
berhubungan dengan kehidupan Kristen, informasi tentang radio Kristen 
di berbagai kota di Indonesia, review situs-situs Kristen, dan 
informasi link situs-situs lain yang berkaitan dengan pelayanan musik 
gereja.

Segeralah berkunjung ke situs GEMA < http://gema.sabda.org >! Dan, 
dapatkan banyak manfaatnya! Selamat melayani. Tuhan Yesus memberkati.


Kontak: humor(at)sabda.org
Redaksi: Rostika, Yegar, dan Lusia
Berlangganan: subscribe-i-kan-humor(at)hub.xc.org
Berhenti: unsubscribe-i-kan-humor(at)hub.xc.org
Arsip: http://sabda.org/publikasi/e-humor/arsip
BCA Ps. Legi Solo, No. 0790266579, a.n. Yulia Oeniyati
(c) 2014 -- Yayasan Lembaga SABDA < http://ylsa.org >

 

© 1997-2016 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)
Isi boleh disimpan untuk tujuan pribadi dan non-komersial. Atas setiap publikasi atau pencetakan wajib menyebutkan alamat situs SABDA.org sebagai sumber dan mengirim pemberitahuan ke webmaster@sabda.org