Halaman ini adalah versi tampilan cetak (print view) dari:
http://sabda.org/publikasi/e-humor/780

e-Humor edisi 780 (6-1-2004)

MENJAGA ADIK

Syalom,
Tugas yang berat bagi seorang kakak ... menjaga adik .... Tapi
menyenangkan juga lhoo karena pasti ada aja kejadian lucunya.

MENJAGA ADIK
============

Seorang anak laki-laki yang tinggal di sebuah desa, ditugasi
orangtuanya yang sedang pergi ke kota, untuk menjaga adiknya yang
masih berusia 3 tahun.

Untuk mengusir kesepian, anak laki-laki itu memutuskan untuk pergi
memancing di sungai dekat rumahnya. Dia juga mengajak adiknya.

"Pokoknya aku tidak mau lagi menjaga adik!!" kata anak laki-laki itu
pada mamanya ketika sudah kembali ke rumah. "Aku nggak bisa membawa
pulang satu ikan pun!"

"Oh, lain kali mama janji dan yakin kalau adikmu akan tenang dan tidak
akan berteriak menakut-nakuti ikan yang akan kau pancing, Sayang."
jawab mamanya sambil tersenyum.

Masih dengan nada kesal si anak laki-laki berkata, "Bukan itu
masalahnya, Ma! Adik memakan abis semua umpan yang kubawa!!"

~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~
     Jagalah dirimu! Jikalau saudaramu berbuat dosa, tegorlah dia,
         dan jikalau ia menyesal, ampunilah dia." (Lukas 17:3)
            < http://www.sabda.org/sabdaweb/?p=Lukas+17:3 >
~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~
Sumber: LABLaughs

 

© 1997-2016 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)
Isi boleh disimpan untuk tujuan pribadi dan non-komersial. Atas setiap publikasi atau pencetakan wajib menyebutkan alamat situs SABDA.org sebagai sumber dan mengirim pemberitahuan ke webmaster@sabda.org