Halaman ini adalah versi tampilan cetak (print view) dari:
http://sabda.org/publikasi/e-humor/2330

e-Humor edisi 2330 (21-4-2014)

EDIT FOTO

e-Humor
2330, April 2014

Shalom,

Mengedit foto bisa menjadi pekerjaan yang sulit. Untuk itulah dibuat 
berbagai peranti lunak yang canggih bin ajaib untuk membantu proses 
pengerjaan "editing" foto. Saat ini, peranti lunak yang ada sudah 
demikian canggihnya hingga bisa mengelabui mata awam yang melihat 
sebuah foto hasil "editan". Oke, cukup membahas tentang teknologi foto 
zaman sekarang, saatnya membaca humor hari ini. Selamat tersenyum ....

Pemimpin Redaksi e-Humor,
Yegar
< http://humor.sabda.org/ >,
2330. EDIT FOTO

Sudah dua tahun yang lalu, suami Ibu Agus wafat.

Pada suatu hari, Ibu Agus akan memperbesar potret almarhum suaminya. 
Ia pergi ke sebuah foto studio dan berkata, "Mas, saya ingin 
memperbesar foto suamiku ini, tetapi saya tidak menyukai topi yang ia 
kenakan di kepalanya. Bisa diedit tidak supaya dalam foto tersebut 
suami saya tidak tampak mengenakan topi?"

"Oh, bisa Bu," kata ahli grafis di foto studio itu, "tetapi rambut 
suami Ibu dulu belahan sisirannya bagaimana?"

"Wah, saya sudah agak lupa, Mas," jawab Ibu Agus. "Begini saja Mas, 
coba Mas edit dulu sampai topinya lepas, nanti Mas akan bisa 
melihatnya langsung."

Sumber: http://www.ketawa.com/2013/10/9457-mengubah-gambar-foto-almarhum-suami.html#ixzz2r7CUu3Dc

Karena orang-orang yang hidup tahu bahwa mereka akan mati, tetapi 
orang yang mati tak tahu apa-apa, tak ada upah lagi bagi mereka, 
bahkan kenangan kepada mereka sudah lenyap. (Pengkhotbah 9:5) 
< http://alkitab.sabda.org?Pengkhotbah+9:5 >


  STOP PRESS: SITUS E-LEARNING: PUSAT BAHAN PELAJARAN KRISTEN DAN 
                     PENDIDIKAN ELEKTRONIK

Anda orang awam yang rindu belajar lebih dalam mengenai teologi dan 
topik-topik kekristenan lainnya? Kunjungilah situs e-Learning < 
http://learning.sabda.org/ > yang menyediakan bahan-bahan pelajaran 
Kristen dan pendidikan elektronik mulai dari topik sistematika dasar, 
biblika, praktika, historika, dan seri-seri lainnya yang menolong Anda 
semakin memahami kekristenan.

Semua bahan dapat diunduh dengan GRATIS ataupun dibaca secara online! 
Selamat belajar dan selamat bertumbuh!


Kontak: humor(at)sabda.org
Redaksi: Yegar dan Lusia
Berlangganan: subscribe-i-kan-humor(at)hub.xc.org
Berhenti: unsubscribe-i-kan-humor(at)hub.xc.org
Arsip: http://sabda.org/publikasi/e-humor/arsip
BCA Ps. Legi Solo, No. 0790266579, a.n. Yulia Oeniyati
(c) 2014 -- Yayasan Lembaga SABDA < http://ylsa.org >

 

© 1997-2016 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)
Isi boleh disimpan untuk tujuan pribadi dan non-komersial. Atas setiap publikasi atau pencetakan wajib menyebutkan alamat situs SABDA.org sebagai sumber dan mengirim pemberitahuan ke webmaster@sabda.org