Halaman ini adalah versi tampilan cetak (print view) dari:
http://sabda.org/publikasi/e-humor/2220

e-Humor edisi 2220 (28-6-2013)

TAKUT DOKTER GIGI

 
[e-Humor] 2220 Juni/2013

e-Humor
2220, Juni 2013

Shalom,

Banyak orang merasa takut untuk memeriksakan diri ke dokter. Karena 
itu, banyak orang malas pergi ke dokter atau rumah sakit, padahal 
jelas-jelas mereka sedang sakit dan memerlukan pemeriksaan lebih 
lanjut. Nah, apakah Anda termasuk salah satunya? Hehehe. Dan, alasan 
apa yang biasa digunakan untuk menghindari pemeriksaan dokter? Humor 
berikut ini akan menjawabnya. Akan tetapi, jangan ditiru ya ....

Pemimpin Redaksi e-Humor,
Amy G.
< ami(at)in-christ.net >
< http://humor.sabda.org/ >,
2220. TAKUT DOKTER GIGI

"Aku datang untuk membuat janji dengan dokter gigi," kata seorang 
pasien pria kepada suster di klinik gigi Cling Kinclong.

"Maaf sekali," jawab suster itu. "Dokter sedang keluar sekarang, 
tetapi Anda bisa menemuinya pukul ...."

"Terima kasih," sela calon pasien tersebut yang jelas terlihat gugup, 
"Kapan dokter itu akan keluar lagi?"

[Sumber diambil dan disunting dari: http://dinkeskotamobagu.blogspot.com/p/humor-sehat.html/]

janganlah takut, sebab Aku menyertai engkau, janganlah bimbang, sebab 
Aku ini Allahmu; Aku akan meneguhkan, bahkan akan menolong engkau; Aku 
 akan memegang engkau dengan tangan kanan-Ku yang membawa kemenangan. 
      (Yesaya 41:10) < http://alkitab.sabda.org?Yesaya+41:10 >


KUIS HUMOR

Kuis minggu lalu 179: "Berapa Kali Daud pernah diurapi?"

- irnetj < irnetj(at)xxx > = 3... Pertama Diurapi oleh Samuel, kedua 
sebagai raja Yehuda, ketiga sebagai raja seluruh Israel. 
- "Budi" < buditri(at)xxx > = Daud diurapi 2x di Bethel dan di gunung 
Hebron

Jawaban e-Humor: Tiga kali. 
(Baca: I Samuel 16:13, II Samuel 2:4, dan II Samuel 5:3)

Wow! Terima kasih ya, untuk pelanggan yang sudah berpartisipasi 
menjawab kuis minggu lalu. Sepertinya pertanyaan kuis minggu lalu 
cukup sulit ya. Nah, semoga pertanyaan kuis minggu ini dapat Anda 
jawab dengan benar. Silakan disimak!

Kuis minggu ini 180: "Berapakah umur Yoas pada waktu ia diangkat 
menjadi raja?"

Jawaban beserta nama Anda akan diumumkan pada edisi kuis e-Humor 
selanjutnya. Oleh karena itu, kirim jawaban Anda secepatnya ke Redaksi 
e-Humor, maksimal 5 hari setelah Anda menerima edisi ini ya.

Bagi Anda yang memiliki tebak-tebakan untuk dipasang sebagai kuis di 
e-Humor, silakan kirim ke: < humor(at)sabda.org >. Kami tunggu jawaban 
dan kirimannya, ya. Terima kasih banyak!


Kontak: humor(at)sabda.org
Redaksi: Amy G., Yusak, dan Yegar
Berlangganan: subscribe-i-kan-humor(at)hub.xc.org
Berhenti: unsubscribe-i-kan-humor(at)hub.xc.org
Arsip: http://sabda.org/publikasi/e-humor/arsip
BCA Ps. Legi Solo, No. 0790266579, a.n. Yulia Oeniyati
(c) 2013 -- Yayasan Lembaga SABDA < http://ylsa.org >

 

© 1997-2016 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)
Isi boleh disimpan untuk tujuan pribadi dan non-komersial. Atas setiap publikasi atau pencetakan wajib menyebutkan alamat situs SABDA.org sebagai sumber dan mengirim pemberitahuan ke webmaster@sabda.org