Halaman ini adalah versi tampilan cetak (print view) dari:
http://sabda.org/publikasi/e-humor/2182

e-Humor edisi 2182 (1-4-2013)

ENGGAK PUNYA SISIR

e-Humor
2182, April 2013

Shalom,

Beberapa waktu lalu, teman saya bercerita banyak hal tentang 
pengalamannya menjadi seorang guru. Menurutnya, menjadi guru ternyata 
bukanlah hal yang mudah. Tantangan yang dihadapinya adalah bagaimana 
materi yang ia sampaikan bisa diterima dengan baik oleh siswa. Selain 
itu, ia juga harus melakukan pendekatan pada siswa untuk mengetahui 
karakter mereka. Pengalaman unik menjadi seorang "pahlawan tanpa tanda 
jasa" juga dialami oleh tokoh humor kita kali ini. Seperti apa kisah 
lucunya? Simak sekarang yuk!

Pemimpin Redaksi e-Humor,
Amy G.
< ami(at)in-christ.net >
< http://humor.sabda.org/ >,
2182. ENGGAK PUNYA SISIR

Ibu Guru: Rambut kamu kenapa kusut banget, Jon?
Jojon: Jojon tidak punya sisir, Bu.
Ibu Guru: Kamu `kan bisa pinjam ibumu?
Jojon: Ibu saya sudah lama meninggal, Bu.
Ibu Guru: Kamu `kan bisa pinjam kakakmu?
Jojon: Saya anak tunggal, Bu.
Ibu Guru: Oalah, terus kamu tinggal sama siapa?
Jojon: Sama Bapak.
Ibu Guru: Nah, `kan kamu bisa pinjam sisir bapakmu.
Jojon: Bapak saya botak, Bu Guru.
Ibu Guru: Arrrggggghhhh ... @!?*&*%@%?!

[Sumber diambil dan disunting dari: 
http://hiburan.kompasiana.com/humor/2013/02/25/sekedar-humor-awal-pekan-akhir-bulan-537165.html]

    Ketika aku dalam kesesakan, aku berseru kepada TUHAN, kepada Allahku 
     aku berseru. Dan Ia mendengar suaraku dari bait-Nya, teriakku minta 
              tolong masuk ke telinga-Nya. (2 Samuel 22:7) 
                  <http://alkitab.sabda.org?2Sam+22:7>


Kontak: humor(at)sabda.org
Redaksi: Amy G. dan Yusak
Berlangganan: subscribe-i-kan-humor(at)hub.xc.org
Berhenti: unsubscribe-i-kan-humor(at)hub.xc.org
Arsip: http://sabda.org/publikasi/e-humor/arsip
BCA Ps. Legi Solo, No. 0790266579, a.n. Yulia Oeniyati
(c) 2013 -- Yayasan Lembaga SABDA < http://ylsa.org >

 

© 1997-2016 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)
Isi boleh disimpan untuk tujuan pribadi dan non-komersial. Atas setiap publikasi atau pencetakan wajib menyebutkan alamat situs SABDA.org sebagai sumber dan mengirim pemberitahuan ke webmaster@sabda.org