Halaman ini adalah versi tampilan cetak (print view) dari:
http://sabda.org/publikasi/berita_ylsa/57

Berita YLSA edisi 57 (30-5-2010)

Mei/2010

______________________________________________________________________
                              BERITA YLSA
            (Informasi Aktual Perkembangan Pelayanan YLSA)
                          Edisi 57/Mei/2010
______________________________________________________________________
DAFTAR ISI
  - Dari YLSA!
  - Berita YLSA!
    * Divisi Infrastruktur (Fasilitas)
      - Selamat Tinggal, Sobat!
    * Divisi Umum (Pelayanan)
      - Belajar Alkitab: Metode Biografi
      - Metode PA: Latar Belakang Penulisan Kitab
      - Metode PA: Kualitas Karakter
    * Divisi HRD (Personalia)
      - Santap Siang di YLSA
  - Rencana dan Pokok Doa -- Juni 2010
  - Surat Anda
  - Laporan Keuangan
      Laporan April 2010
  - Stop Press
      Situs Pelitaku
______________________________________________________________________
DARI YLSA!

  Salam sejahtera,

  Bulan Mei sudah berlalu, waktu terasa berlalu dengan sangat cepat.
  Itu sebabnya kami terus berdoa agar Tuhan memberi kami hati yang
  bijaksana supaya waktu-waktu yang kami lalui dapat membuahkan hasil
  bagi kemuliaan dan kemajuan bagi Kerajaan Tuhan.

  Sehubungan dengan rencana bulan Juni, kami sangat berharap para
  Sahabat dan Pendukung YLSA mendukung kami dalam doa, khususnya
  rencana peluncuran CD SABDA dan juga kegiatan pelatihan SABDA yang
  akan diadakan di luar kota. Harapan kami pertemuan dengan para
  pengguna SABDA nanti akan menolong kami untuk mengenal kebutuhan
  mereka dengan lebih tepat.

  Ada beberapa kegiatan bulan Mei yang ingin kami bagikan kepada para
  Sahabat dan Pendukung YLSA melalui catatan harian beberapa staf
  YLSA (Blog SABDA), khususnya tentang bagaimana staf YLSA belajar
  beberapa macam metode pemahaman/penggalian Alkitab. Silakan
  menyimaknya, karena kami percaya apa yang kami dapatkan juga dapat
  menjadi berkat bagi Anda semua. Dan sungguh, firman Tuhan itu
  hidup.

  Doa kami untuk para Sahabat dan Pendukung YLSA, kiranya kita terus
  bergandeng tangan untuk saling menolong dan saling mendekatkan satu
  dengan yang lain kepada Tuhan kita yang kita layani dengan setia.

  In Christ,
  Yulia Oeniyati
  Pimpinan YLSA
  < yulia(at)in-christ.net >
  http://www.ylsa.org
  http://fb.sabda.org/ylsa
______________________________________________________________________
BERITA YLSA!

  Berikut ini adalah beberapa tulisan blog staf yang diambil dari
  situs Blog SABDA (http://blog.sabda.org) selama bulan Mei. Selamat
  menyimak!

  DIVISI INFRASTRUKTUR (FASILITAS)
  --------------------------------
  Judul Blog: Selamat Tinggal, Sobat! (Oleh: Yochan Rayon)

  ...
  Namanya Zion, dan dia sudah berada di YLSA jauh sebelum aku
  bekerja di sini. Dia selalu menolong kami semua di YLSA, dan
  tidak sehari pun bisa kami lalui tanpa bantuannya. Kabarnya,
  sudah sekitar 10 tahun dia bekerja dengan giat di sini. Jarang
  sekali dia beristirahat, sekalipun itu hari libur, karena dia
  tinggal di kantor YLSA. Karena itu, aku ingin dia beristirahat
  pada akhir minggu ini. Ditambah lagi, akhir-akhir ini aku merasa
  kondisinya kurang fit.
  ...
  Dengan sedikit firasat buruk, Senin pagi itu aku berangkat ke
  kantor seperti biasa. Saat tiba di kantor itulah baru aku
  diberitahu keadaan Zion yang sebenarnya. Sejak itu Zion memang
  diistirahatkan, tetapi setelah itu dia ternyata tidak pernah
  bangun lagi dari tidurnya ….
  ...

  Baca selengkapnya tulisan Yochan:
  ==> http://blog.sabda.org/2010/05/14/selamat-tinggal-sobat

  DIVISI UMUM (PELAYANAN)
  -----------------------
  - Judul Blog: Belajar Alkitab: Metode Biografi (Oleh: Yochan Rayon)

  ...
  Untuk mengetahui kehidupan tokoh-tokoh Alkitab, kita memang bisa
  mendapatkannya dari buku-buku yang membahas mengenai tokoh
  tersebut, yang tentunya banyak tersedia di toko-toko buku
  (terutama toko buku Kristen). Tetapi untuk mengenalnya secara
  lebih “pribadi” kita bisa membacanya dari sumber terdekat ­
  dalam hal ini Alkitab. Ini merupakan pilihan yang tepat dan
  inilah keistimewaan melakukan metode PA Biografi yaitu bagaimana
  kita “menemukan”, bukan hanya sekadar diberitahu.
  ...

  Baca selengkapnya tulisan Yochan:
  ==> http://blog.sabda.org/2010/05/10/biografi-belajar-alkitab

  - Judul Blog: Metode PA: Latar Belakang Penulisan Kitab
    (Oleh: Sri Setyawati)

  ...
  Metode keempat yang kami pelajari adalah Metode Latar Belakang
  Penulisan Kitab. Metode ini membantu jemaat Tuhan untuk lebih
  memahami isi Alkitab sesuai dengan tujuan penulisan kitab
  masing-masing. Untuk itu disarankan untuk meneliti latar belakang
  yang ada kaitannya dengan penulisnya, peristiwanya, atau topik
  yang melatarbelakanginya. Sebagai penggali firman Kebenaran, kita
  wajib mengumpulkan sumber-sumber informasi sebanyak-banyaknya
  sehingga kita bisa merasakan apa yang dirasakan si penulis kitab,
  membayangkan apa yang terjadi pada saat itu, kemudian
  mengintegrasikan dengan kehidupan saat ini tanpa menghilangkan
  pesan moral yang terkandung di dalamnya.
  ...

  Baca selengkapnya tulisan Setya:
  ==> http://blog.sabda.org/2010/05/12/metode-pa-latar-belakang-penulisan-kitab

  - Judul Blog: Metode PA: Kualitas Karakter (Oleh: Truly A. Pasaribu)

  Dalam kekacauan moral dunia masa kini, tentunya kita rindu
  mengenal dan mematangkan karakter kita. Saya percaya kita mau
  menjadi individu-individu yang memiliki karakter yang serupa
  dengan Kristus. Bagaimanakah caranya? Rick Warren menawarkan
  metode PA yang sangat menantang, yaitu metode dengan menggali
  karakter-karakter yang berkualitas dari sebuah tambang emas
  murni--Alkitab. Nah, saya rindu mengajak Anda mengenal metode
  ini serta langkah-langkahnya. Saya juga rindu membagikan
  pengalaman kelompok kami dalam memburu karakter-karakter yang
  berkualitas.
  ...

  Baca selengkapnya tulisan Truly:
  ==> http://blog.sabda.org/2010/05/26/metode-pa-kualitas-karakter

  DIVISI HRD (PERSONALIA)

  Judul Blog: Santap Siang di YLSA (Oleh: Tatik Wahyuningsih)

  "Ting... ting... ting...", adalah bunyi yang paling kita nantikan
  pada jam 12.00 siang. Kalau bel, yang "menduduki" meja Bu Yulia
  itu, dibunyikan oleh Bu Reso, maka tandanya makan siang siap
  disantap. Segera saja kami meninggalkan meja kerja untuk pergi
  menuju ke tempat makan yang nyaman dan sejuk. Tempat makan, yang
  berupa pendopo yang disangga enam penyangga kukuh dan berlantai
  putih, ini konon dibangun memang khusus untuk tempat makan staf
  YLSA. Di sekitar pendopo ditumbuhi banyak tanaman, ada juga kolam
  hewan (baca: ikan dan kecebong), sehingga membuat tempat ini
  kelihatan asri.
  ...

  Baca selengkapnya tulisan Tatik:
  ==> http://blog.sabda.org/2010/05/31/santap-siang-di-ylsa
______________________________________________________________________
RENCANA & POKOK DOA -- JUNI 2010

  Selama bulan Juni, YLSA berencana mengerjakan tugas-tugas yang telah
  disusun sebagai berikut.

  1. PESTA akan membuka kelas Dasar Iman Kristen periode Juni/Juli
     2010, yang khusus diperuntukkan bagi peserta-peserta yang baru
     pertama kali ini mengikuti kelas PESTA. Saat ini peserta yang
     sudah diterima untuk bisa ikut berdiskusi sebanyak 24 orang.
     ==> http://www.pesta.org

     Pokok doa:
     Doakan supaya kelas diskusi DIK ini dapat membantu para peserta
     lebih meyakini iman Kristen mereka. Doakan juga untuk tim
     moderator agar dapat mendampingi peserta belajar dengan baik.

  2. Tim Web YLSA akan mulai mengerjakan proses pembuatan bahan-bahan
     publikasi dalam format PDF supaya bisa lebih banyak diakses dan
     diunduh dengan mudah.
     ==> http://sabda.org/publikasi

     Pokok doa:
     Doakan supaya Sdr. Theo dapat merealisasikan tugas ini dengan
     baik dan orang-orang yang mendapatkan bahan-bahan dapat semakin
     rindu diperlengkapi.

  3. Tim Web YLSA sedang memproses bahan publikasi e-Santapan Harian
     dan e-Renungan Harian untuk edisi Juli, Agustus, September yang
     selanjutnya akan diarsip ke situs sabda.org
     ==> http://sabda.org/publikasi/e-rh
     ==> http://sabda.org/publikasi/e-sh

     Pokok doa:
     Mohon dukungan doanya agar bahan-bahan yang diproses ini menjadi
     berkat bagi para pelanggan dan pengunjung situs yang memerlukan
     bahan-bahan renungan.

  4. Tim SABDA masih berkonsentrasi menyelesaikan CD SABDA 4.0 (Final)
     khususnya untuk mengupdate core SABDA yang terbaru dan rencana
     mencetak dalam jumlah banyak.
     ==> http://sabda.net

     Pokok doa:
     Dukung terus dalam doa supaya hikmat Tuhan menyertai tim SABDA
     dalam merampungkan proyek CD SABDA yang sudah ditunggu banyak
     orang.

  5. Pada bulan Mei yang lalu, telah dibuat akun Twitter untuk
     sebagian besar publikasi YLSA. Pada Juni, semua staf publikasi
     YLSA akan mendapat pelatihan Twitter yang lebih intensif supaya
     bisa melayani dengan lebih baik.

     Pokok doa:
     Doakan supaya staf publikasi dapat memaksimalkan penggunaan
     Twitter untuk pelayanan. Doakan juga untuk proses promosi, supaya
     semakin banyak orang bisa menemukan pelayanan YLSA.

  6. Pada tanggal 15-17 Juni 2010, tim SABDA akan berpartisipasi dalam
     acara Konsultasi Misi SAAT di Malang. Pada kesempatan ini YLSA
     akan membagikan CD-CD Alkitab Audio dalam berbagai bahasa suku
     dan kalau memungkinkan, tim SABDA juga akan memberikan pelatihan
     CD SABDA dan Alkitab SABDA kepada peserta.

     Pokok doa:
     Kami rindu membawa firman Tuhan kepada orang-orang yang sampai
     hari ini belum pernah mendengar firman Tuhan. Doakan agar
     penyebaran CD Alkitab Audio dalam bahasa-bahasa suku ini dapat
     menjadi saran yang Tuhan pakai untuk memenangkan jiwa.
______________________________________________________________________
SURAT ANDA

  Dari: < Joy_Lempas@xxxxx >

  >Salam kasih,
  >Kesempatan ini saya berterima kasih kepada tim SABDA yang sudah
  >mengirimkan CD SABDA dan sudah diterima. Oh ya, sudah dipasang di
  >komputer saya dan hasilnya LUAR BIASA.
  >
  >Saya berdoa SABDA tetap melakukan yang terbaik bagi Tuhan Yesus
  >khususnya di bidang IT (seperti semboyan SABDA) sehingga makin
  >banyak orang mengenal YESUS sebagai TUHAN dan JURU SELAMAT pribadi.
  >Terima kasih, Tuhan Yesus memberkati selalu.
  >
  >Dengan kasih Kristus,
  >Pdt. Joy Lempas

  Redaksi:
  Sama-sama Pak Joy. Kami senang sekali mendengar berita dari Anda.
  Kami doakan agar pelayanan Anda semakin diberkati Tuhan, karena Anda
  memberitakan firman Tuhan yang hidup! Selamat melayani.
______________________________________________________________________
LAPORAN KEUANGAN

 Berikut kami sampaikan laporan keuangan YLSA bulan April 2010.

  1. LAPORAN APRIL 2010

     A. Sumbangan

     Gaby & Dennis (BCA)         Rp 1.000.000,00    05/04/10
     Samuel Franklyn (BCA)       Rp   250.000,00    05/04/10
     NN (BCA)                    Rp 2.000.000,00    05/04/10
     Mickey Felder (BCA)         Rp   100.000,00    06/04/10
     Anna Yulia (BCA)            Rp 2.000.000,00    07/04/10
     Telaga (BCA)                Rp   500.000,00    08/04/10
     Lukas Haridjaja (BCA)       Rp   500.000,00    08/04/10
     Martinus F.M. Olsih (BCA)   Rp   100.000,00    08/04/10
     Alexander Eka (BCA)         Rp    50.000,00    09/04/10
     Djenry Adisuputra (BCA)     Rp 5.490.000,00    13/04/10
     Perkumpulan Institut (BCA)  Rp   500.000,00    16/04/10
     Cahyadi Wanaraharja (BCA)   Rp    50.000,00    19/04/10
     Wiseno Adi Purnomo (BCA)    Rp   400.000,00    22/04/10
     NN (BCA)                    Rp   204.101,00    23/04/10
     Edward B. Sinuhaji (BCA)    Rp   100.000,00    26/04/10
     Yayasan Gloria (BCA)        Rp   250.000,00    26/04/10
     NN (BCA)                    Rp 1.000.000,00    28/04/10
     Sumbangan lain-lain         Rp   604.904,00
     Bunga Bank                  Rp    64.645,00
                                 _______________ +
     Total sumbangan                             Rp 15.163.650,00

     B. Pengeluaran

     Beban admin                 Rp    531.246,00
     Kas kecil                   Rp    150.000,00
     Telp, listrik, dll          Rp  2.290.800,00
     Beban komputer              Rp  5.942.300,00
     Beban perpustakaan          Rp    645.000,00
     Produksi CD                 Rp  1.137.800,00
     Pengiriman pos, paket, dll  Rp     27.000,00
     Bank                        Rp     26.868,00
     Kepegawaian                 Rp 21.725.000,00
     Seminar                     Rp  1.416.500,00
     Konsumsi staf               Rp  1.049.200,00
                                 ________________ +
     Total pengeluaran                            Rp 34.941.714,00

  Ucapan Terima Kasih
  -------------------
  Sungguh luar biasa pemeliharaan Tuhan atas pelayanan ini. Tak
  henti-hentinya kami mengucap syukur untuk para Sahabat dan Pendukung
  YLSA yang Tuhan pakai untuk memelihara pelayanan di sini. Mari kita
  terus bergandeng tangan melakukan tugas kita masing-masing untuk
  mengerjakan kehendak-Nya.

  Bagi pembaca lain yang tergerak untuk terlibat dalam pelayanan YLSA
  dengan memberikan sumbangan dana, silakan mengirimkannya ke:

        YAYASAN LEMBAGA SABDA
        a.n. Yulia Oeniyati
        Bank BCA Cabang Pasar Legi Solo
        No. Rekening: 0790266579
______________________________________________________________________
STOP PRESS

                            SITUS PELITAKU

  Situs Pelitaku (Penulis Literatur Kristen dan Umum) adalah situs
  yang khusus menyajikan berbagai artikel, panduan, dan kisah-kisah
  yang berkaitan dengan dunia penulisan baik Kristen maupun umum.
  Berbagai tulisan yang ditampilkan telah dibagi dalam berbagai tema
  seperti Dunia Penulisan Kristen, Budaya Menulis dan Membaca, Tips
  dan Trik Menulis, Kaidah dan Pemakaian Bahasa, Biografi Penulis
  Dunia, Pengalaman Para Penulis, dan masih banyak lagi. Bagi Anda
  yang ingin ikut menyumbangkan tulisan tentang dunia penulisan, Anda
  juga dapat mengirim dan memasangnya di Situs PELITAKU dengan
  terlebih dahulu menjadi anggota. Nah, jika Anda merasa memiliki
  minat untuk mengembangkan dunia penulisan Kristen atau sekadar ingin
  belajar menulis, kunjungi saja situs Pelitaku di:

  ==> http://pelitaku.sabda.org
______________________________________________________________________

Staf redaksi: Yulia, Ami, Evie, dan Elly
Untuk berlangganan: < subscribe-i-kan-berita-ylsa(at)hub.xc.org >
Berhenti berlangganan: < unsubscribe-i-kan-berita-ylsa(at)hub.xc.org>
Kirim bahan/pertanyaan: < beritaylsa(at)sabda.org >
Arsip berita YLSA: http://www.ylsa.org/berita_ylsa
In-Christ.Net: http://www.in-christ.net
Facebook YLSA: http://fb.sabda.org/ylsa
______________________________________________________________________
Isi dan bahan menjadi tanggung jawab Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)
Didistribusikan melalui sistem network I-KAN
Copyright(c) Berita YLSA 2010 / YLSA -- http://www.ylsa.org
Situs Katalog -- http://katalog.sabda.org
Rekening: BCA Pasar Legi Solo
No. 0790266579 / a.n. Yulia Oeniyati
______________________________________________________________________

 

© 1997-2016 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)
Isi boleh disimpan untuk tujuan pribadi dan non-komersial. Atas setiap publikasi atau pencetakan wajib menyebutkan alamat situs SABDA.org sebagai sumber dan mengirim pemberitahuan ke webmaster@sabda.org