Halaman ini adalah versi tampilan cetak (print view) dari:
http://sabda.org/publikasi/berita_ylsa/108 |
||||||||
![]() |
||||||||
Berita YLSA edisi 108 (20-8-2015)
|
||||||||
Berita YLSA 108/Juli-Agustus 2015
Sahabat dan Pendukung YLSA terkasih dalam Tuhan Yesus Kristus, Perkembangan teknologi digital sungguh luar biasa karena hari demi hari kita melihat hal-hal baru yang terus bermunculan di sekitar teknologi informasi, khususnya sehubungan dengan pemakaian "smartphone". Yayasan Lembaga SABDA (YLSA) melihat perkembangan ini sebagai peluang besar yang Tuhan berikan untuk memberitakan Kabar Baik di era digital. Oleh karena itu, YLSA semakin gencar membuat aplikasi-aplikasi Android SABDA supaya para pemakai smartphone bisa mengakses bahan-bahan kekristenan dengan lebih mudah. Kami mohon dukungan pada Sahabat dan Pendukung YLSA untuk berdoa bagi perkembangan pelayanan YLSA ke arah dunia mobile agar semakin efektif dan efisien, sehingga sarana apa pun yang Tuhan berikan dapat dipakai bagi kemuliaan nama Tuhan. In Christ, Divisi ITS: Aplikasi Terbaru dari SABDA Android
Divisi AYT: Aplikasi Alkitab Yang Terbuka (AYT) Bergambar
Divisi Web: Proyek Arsip Publikasi YLSA
Divisi Multimedia: Keterlibatan dalam Proyek SABDA Android
Pada bulan Juli -- Agustus 2015, divisi Multimedia sibuk membuat beberapa icon untuk aplikasi-aplikasi SABDA Android yang baru. Selain itu, divisi Multimedia juga telah menyelesaikan Alkitab audio bahasa SASAK dan memasangnya di situs SABDA Audio. Untuk mengunduhnya, silakan berkunjung ke: [http://audio.sabda.org/download_audio_alkitab_bahasa_sasak_full] Divisi Publikasi: Edisi Khusus e-BinaAnak - Gerakan "Apps4God"
Divisi Komunitas: Lomba Menulis Puisi di SABDA Space
![]() Divisi PESTA: HUT PESTA ke-15 dan Info Kelas PESTA Sept/Okt 2015
![]() Pokok Doa YLSA
1. Perkembangan teknologi semakin cepat, dan YLSA terus berusaha melayani di dunia digital sejalan dengan perkembangan teknologi yang ada. Mohon dukungan doa Anda agar YLSA dapat mengembangkan pelayanan sesuai dengan kehendak Tuhan untuk memenangkan generasi yang aktif ada di dunia digital ini. 2. Bersyukur kepada Tuhan Yesus karena beberapa pelayanan SABDA yang dilakukan pada bulan Agustus berjalan dengan lancar, yaitu roadshow di SAAT (Seminari Alkitab Asia Tenggara) (4 -- 7 Agustus), Pelatihan Software SABDA dan roadshow di GKA (Gereja Kristen Abdiel) Gloria, Surabaya (8 -- 9 Agustus), roadshow Apps4God di Kamp Nasional Pembimbing Siswa (KNPS) Perkantas (8 -- 9 Agustus), dan beberapa staf SABDA yang mengikut Konferensi Injil Nasional (KIN) di Jakarta (4 -- 9 Agustus). Kiranya pelayanan ini dapat memberkati lebih banyak orang dan nama Tuhan dimuliakan. 3. Doakan agar pelayanan YLSA terus berkembang sesuai dengan visi yang Tuhan berikan. Untuk melanjutkan pelayanan ini, YLSA membutuhkan lebih banyak orang untuk bersama-sama mengerjakan tugas pelayanan di ladang teknologi. Berdoalah agar Tuhan Yesus mengirimkan orang-orang yang telah dipersiapkan-Nya untuk bergabung bersama kami. [Lowongan YLSA] Blog SABDA: Juli -- Agustus 2015
Berikut ini beberapa blog SABDA yang ditulis pada bulan Juli -- Agustus: 1. Raker Mini YLSA 2015 Suara Sahabat YLSA: Surat dari Buku Tamu SABDA.org
1. Harry N. Yaas 2. Tri Puryanto 3. Nilam Saya sangat bersyukur karena pada malam hari jika saya susah tidur, saya membaca renungan yang ada di SABDA.org dan saya memperoleh pengetahuan lebih dan menjadi pemuda Kristen yang lebih baik. Tuhan Yesus memberkati kita semua. :) 4. Nur Cahaya Ndraha Laporan Keuangan YLSA Bulan Juli 2015
Total Sumbangan Juli 2015: Rp 44.721.001,- Terpujilah Tuhan yang memperkenankan kita melayani bersama-sama Sahabat dan Pendukung YLSA. Kami percaya pelayanan kita akan terus diberkati Tuhan kalau kita terus melayani dengan hati yang murni. Bagi pembaca lain yang tergerak untuk memberikan sumbangan dana, silakan mengirimkannya ke: YAYASAN LEMBAGA SABDA a.n. Yulia Oeniyati/ Bank BCA Cabang Pasar Legi Solo No. Rekening: 0790266579
|
||||||||
![]() |
||||||||
© 1997-2016 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)
Isi boleh disimpan untuk tujuan pribadi dan non-komersial. Atas setiap publikasi atau pencetakan wajib menyebutkan alamat situs SABDA.org sebagai sumber dan mengirim pemberitahuan ke webmaster@sabda.org |