Halaman ini adalah versi tampilan cetak (print view) dari:
http://sabda.org/publikasi/berita_sabda/10 |
|
Berita SABDA edisi 10 (22-1-2007)
|
|
--------------------------- Berita SABDA --------------------------- (Media Informasi Bagi Pengguna SABDAŠ) ---------------------------------------------------------------------- Edisi November - Desember 2006 DAFTAR ISI: ----------- Ucapan Natal Berita : 1. Catatan Berita SABDA di Akhir Tahun 2006 2. Pendidikan Agama Kristen Anak (PAK): Bahan Baru di Situs SABDAnet 3. Distributor CD SABDA 2006 4. Jadwal Kursus PESTA 2007 FAQ : 1. Cara Menambah Modul Baru 2. Kamus dan Cara Memilihnya 3. Cara Cepat Mencari Kata Renungan Awal Tahun: Memperlambat Diri Surat : CD SABDA Terbaru ______________________________________________________________________ UCAPAN NATAL Kesukaan besar yang diberitakan malaikat tidak terdapat pada hal- hal yang lahiriah, tetapi dalam makna Natal yang sesungguhnya. Allah menjelma menjadi manusia dalam Yesus Kristus untuk melaksanakan kehendak Allah Bapa, yaitu menebus dosa manusia supaya mereka beroleh hidup yang kekal. Inilah sukacita Natal yang sejati. (Yohanes 3:16 -- http://sabdaweb.sabda.org/?p=Yohanes+3:16). Seluruh staf redaksi Berita SABDA mengucapkan: "SELAMAT NATAL 2006" Kiranya Natal tahun ini membawa damai dan sukacita bagi hidup Anda dan keluarga. Dengan anugerah yang telah kita terima marilah kita terus mengerjakan pekerjaan-Nya di bumi untuk kemuliaan nama-Nya. Soli Deo Gloria! Staf Redaksi Berita SABDA, Puji, Yulia, Daniel, Sadrah ______________________________________________________________________ BERITA 1. Catatan Berita SABDA di Akhir Tahun 2006 ---------------------------------------- Edisi November/Desember ini merupakan edisi terakhir di tahun 2006. Sepanjang tahun ini, sembilan edisi Berita SABDA telah kami hadirkan ke hadapan Anda, terhitung sejak Februari hingga Desember. Untuk itu kami minta maaf karena tidak setiap bulan Berita SABDA bisa muncul secara teratur. Harapan kami di tahun 2007, Berita SABDA bisa muncul di mailbox Anda secara rutin setiap bulannya dengan berita-berita yang lebih interaktif. Di penghujung tahun 2006 ini, kami menyadari kalau pelayanan kami belum maksimal. Oleh karena itu, masukan, saran maupun kritik dari para pelanggan sangat kami butuhkan sebagai wujud partisipasi Anda. Nah, silakan kirimkan masukan-masukan Anda ke: Staf SABDA <puji(at)in-christ.net>, 2. Pendidikan Agama Kristen Anak (PAK): Bahan Baru di Situs SABDA.net ------------------------------------------------------------------ Kami bersyukur bahan di situs SABDA.net telah bertambah satu lagi, yaitu bahan pegangan kuliah dari Pendidikan Agama Kristen. Kami berharap penambahan bahan ini akan memperkaya tersedianya bahan-bahan untuk para calon guru-guru Pendidikan Agama Kristen. Walaupun modul yang disusun oleh Dra. Yulia Oeniyati, M.Th. ini adalah bahan kuliah bagi mahasiswa teologia, namun bagus juga dipakai untuk orang tua dan Anda yang terlibat dalam pelayanan anak. Kami yakin, dengan mempelajarinya Anda juga akan mendapat berkat khususnya dalam mendidik anak-anaknya. Modul ini bisa Anda dapatkan dengan mengunduhnya di alamat: ==> http://www.sabda.net/modul_buku/ (pilih modul buku berjudul PAK Anak -- Download: PAK.801) Juga, silakan membaca modul ini secara tersambung di situs PEPAK: ==> http://pepak.sabda.org/pustaka/050836/ 3. Distributor CD SABDA 2006 ------------------------- Jember dan Tangerang adalah dua kota baru yang sekarang memiliki distributor untuk mendistribusikan CD SABDA 3.0. Selain itu, wilayah Semarang juga telah memiliki tambahan satu distributor lagi. Bertambahnya daftar distributor ini diharapkan dapat mempermudah Anda yang berdomisili di kota-kota tersebut untuk mendapatkan CD SABDA 3.0. Bagi Anda atau kerabat dan teman-teman Anda yang membutuhkan CD SABDA, silakan kunjungi alamat berikut untuk mendapatkan informasi lengkap tentang para distributor baru ini. ==> http://sabda.sabda.org/distribusi.php#jember ==> http://sabda.sabda.org/distribusi.php#tanggerang ==> http://sabda.sabda.org/distribusi.php#semarang Hingga akhir 2006 ini, tercatat jumlah distributor CD SABDA 3.0 telah mencapai 67 orang. Jumlah tersebut meliputi 59 distributor dalam negeri dan 8 distributor luar negeri. Mereka tersebar di 43 kota di Indonesia dan 8 kota di luar negeri. Kunjungi pula alamat berikut untuk melihat seluruh daftar distributor yang telah ada. ==> http://sabda.sabda.org/distribusi.php Bagikanlah informasi ini kepada rekan-rekan Anda yang berada di kota-kota yang memiliki distributor CD SABDA 3.0 tersebut. 4. Jadwal Kursus PESTA 2007 ------------------------ Bagi Anda yang rindu mempelajari kebenaran iman Kristen, berikut ini kami informasikan jadwal seluruh kursus teologia online Pendidikan Elektronik Studi Teologia Awam (PESTA) yang diadakan oleh Yayasan Lembaga SABDA (YLSA), yang akan dibuka sepanjang tahun 2007. Silakan menyimak. 1. Kursus Kelas Kehidupan Rasul Paulus (KRP) -- Mar./Apr. 2007 2. Kursus Kelas Guru Sekolah Minggu (GSM) -- Apr./Mei 2007 3. Kursus Kelas Dasar Pengajaran Alkitab (DPA) -- Mei/Jun. 2007 5. Kursus Kelas Dasar-dasar Iman Kristen (DIK) -- Jun./Jul. 2007 6. Kursus Kelas Guru Sekolah Minggu Lanjutan (GSM Lanjutan) -- Jul./Agst. 2007 7. Kursus Kelas Pengantar Perjanjian Baru (PPB) -- Sep./Okt. 2007 8. Kursus Kelas Sepuluh Hukum Allah (SHA) -- Okt./Nov. 2007 Khusus untuk Januari/Februari 2007, kembali PESTA membuka Kelas Virtual Dasar-Dasar Iman Kristen (DIK). Bahan kursus DIK ini terdiri dari sepuluh pelajaran yang menyajikan pokok-pokok pengajaran penting iman Kristen, khususnya tentang penciptaan manusia, kejatuhan manusia dalam dosa, rencana keselamatan Allah melalui Yesus Kristus, dan hidup baru. Pelajaran-pelajaran ini sangat berguna untuk menolong orang Kristen supaya memiliki dasar-dasar iman percaya yang teguh sesuai dengan kebenaran Alkitab. Untuk keterangan lebih lanjut kunjungi situs PESTA Online di: ==> http://www.pesta.org/ Bagi yang tidak bisa mengikuti kursus ini, tidak usah berkecil hati. Di dalam CD SABDA 3.0 terdapat satu modul buku yang berjudul JALAN yang merupakan kumpulan sepuluh buku pendalaman Alkitab "Jalan Kebenaran", dari kursus tertulis Jalan Kebenaran yang diterbitkan oleh Lembaga Baptis. Modul ini bisa Anda pakai untuk mendalami dan memahami kebenaran Alkitab secara pribadi. Silakan mengunduh modul ini secara gratis di: ==> http://www.sabda.net/modul_buku/ (pilih modul berjudul Jalan Kebenaran (Baptis, 2003, 10 buku) -- Download: JALAN.801 Atau membacanya secara tersambung di situs e-Learning. ==> http://learning.sabda.org/seri.php#jalan Selamat belajar! ______________________________________________________________________ FAQ (Tanya Jawab Seputar Penggunaan CD SABDA 3.0) 1. Cara Menambah Modul Baru ------------------------ T (Tanya): Bagaimanakah cara menambah modul baru? J (Jawab): Modul baru dapat ditambahkan melalui menu Alat-alat | Alat Modul User | Kembalikan/Tambah Modul. Langkah-langkah ini akan membawa Anda pada sebuah kotak dialog yang baru. Di dalamnya Anda dapat mencari lokasi Drive, Directory, dan File modul yang baru (dengan ekstensi .801). Pilih modul yang Anda inginkan dan klik OK. 2. Kamus dan Cara Memilihnya ------------------------- T: Kamus apa saja yang tersedia dan bagaimana memilih kamus yang akan digunakan? J: CD SABDA 3.0 menyediakan kompilasi kamus Alkitab interaktif dengan lebih dari 15.000 nama, tempat, atau kata dari 10 kamus Alkitab (5 dalam bahasa Indonesia dan link ke 5 kamus dalam bahasa Inggris). Selain itu, terdapat juga leksikon yang terintegrasi dengan kamus tersebut. Untuk memilih kamus yang akan digunakan, cukup dengan mengklik salah satu kamus yang terletak di kotak "Pilih Kamus" di bagian kiri bawah jendela SABDA. Setelah dipilih, di kotak "Indeks/Isi Kamus" tersedia kata-kata yang terdapat di kamus yang bisa Anda baca. Melalui kotak tersebut Anda bisa langsung akses kamus yang sudah Anda pilih. 3. Cara Cepat Mencari Kata ----------------------- T: Bagaimana cara cepat mencari kata dalam modul di CD SABDA 3.0? J: Cara paling cepat mencari kata adalah dengan meletakkan kursor tetikus (mouse) pada kata yang terdapat dalam jendela dan kemudian tekan kunci F7. Akan muncul kotak dialog "Cari Frasa", ada pilihan Cari Kata, Cari Frasa, Buka Jendela Baru, Cari dari Banyak Database/Modul, Pilih Item yang Dicari (centang kotak Tampilkan Alkitab saja bila hanya ingin mencari kata dalam Alkitab). Kalau sudah sesuai dengan apa yang Anda cari, silakan klik OK. Maka Anda akan mendapatkan daftar semua kata/ayat yang Anda cari tadi. ______________________________________________________________________ RENUNGAN AWAL TAHUN MEMPERLAMBAT DIRI ================= Bacaan: Mazmur 1 (http://sabdaweb.sabda.org/?p=Mazmur+1) Nats : Kesukaannya ialah Taurat Tuhan, dan ... merenungkan Taurat itu siang dan malam (Mazmur 1:2) Resolusi Tahun Baru kerap kali justru mempercepat gerak hidup kita, bukannya menolong kita memperlambatnya. Agar lebih produktif dan efisien, kita justru memadatkan agenda, tergesa-gesa menyelesaikan makan, mengemudi dengan tidak sabar, lalu bertanya-tanya mengapa kita tidak bisa bersukacita. Carol Odell, seorang penulis sebuah kolom konsultasi bisnis, mengatakan bahwa memperlambat gerak hidup dapat memberi dampak positif bagi kita di tempat kerja dan di rumah. Ia percaya ketergesa-gesaan dapat memengaruhi pengambilan keputusan kita dan menyebabkan kita mengabaikan hal-hal penting serta orang-orang terkasih. Itu sebabnya Carol menganjurkan setiap orang untuk memperlambat gerak hidup, dan bahkan menyarankan ide radikal untuk sengaja menunggu lampu lalu lintas menjadi merah dan menggunakan waktu itu untuk meditasi. Dalam Mazmur 1, kita tidak menemukan gambaran tentang gerak hidup yang begitu cepat. Perikop itu justru melukiskan seseorang yang menikmati berkat Allah. Ia tidak berpikir dan bertindak seperti mereka yang jarang memikirkan hal-hal rohani, sebaliknya "Kesukaannya ialah Taurat Tuhan, dan ... merenungkan Taurat itu siang dan malam" (ayat 2). Hasilnya, ia memiliki hidup yang berbuah dan jiwa yang sehat (ayat 3). Yesaya menulis, "Yang hatinya teguh Kaujagai dengan damai sejahtera, sebab kepada-Mulah ia percaya" (Yesaya 26:3). Hari ini, cobalah renungkan ayat tersebut setiap kali Anda harus menunggu sesuatu. Bukankah sudah waktunya bagi kita semua untuk memperlambat gerak hidup dan menikmatinya? --DCM BERISTIRAHATLAH SEJENAK JIKA TIDAK, ANDA BISA AMBRUK! --Havner Sumber diambil dari: Nama publikasi: e-RH, 01 Januari 2007 URL : http://www.sabda.org/publikasi/e-rh/2007/01/01/ Penerbit : Yayasan Gloria Yogyakarta; http://www.glorianet.org/ Seizin : RBC Ministries; http://www.rbc.org/ ______________________________________________________________________ SURAT From: "Timotus Hadi Santoso" <gtphadi(at)xxxx> >Saya dapat info dari teman, bahwa dia biasanya pakai program >SABDA/OLB versi 7.03 - 1997-1999. Sedangkan info yg saya buka di >web sabda ver.3.0. Mana yg lbh baru? knp versinya mengecil?. Terima >kasih, GBU Redaksi: Yang terkasih, Sdr. Timotius Hadi Santoso, CD SABDA versi 3.0 adalah versi terbaru yang diluncurkan Yayasan Lembaga SABDA pada September 2005 y.l. Adapun versi sebelumnya adalah versi 2.0 yang dibuat berdasarkan program OLB (Online Bible) versi 7.03. Jadi, CD SABDA yang dipakai oleh teman Anda tersebut adalah SABDA versi 2.0/Des 1999, karena CD SABDA 2.0/OLB 7.03 - 1997-1999 adalah sama. Demikian informasi yang bisa kami berikan, kiranya bisa membantu. Tuhan memberkati pelayanan Anda. ---------------------------------------------------------------------- <*> Staf Redaksi Berita SABDA: Puji, Yulia, Daniel, Sadrah <*> ---------------------------------------------------------------------- Berlangganan : < subscribe-i-kan-berita-sabda(at)hub.xc.org > Berhenti langganan : < unsubscribe-i-kan-berita-sabda(at)hub.xc.org > Kirim kesaksian/masukan: < owner-i-kan-berita-sabda(at)hub.xc.org > Arsip Berita SABDAŠ : http://www.sabda.net/berita/ Download Program/Modul : http://www.sabda.net/modul.php/ SABDA Katalog : http://www.sabda.org/katalog/ Pesan CD SABDAŠ : http://www.sabda.org/sabda/formulir_pemesanan.php ---------------------------------------------------------------------- Copyright(c) 2006 --- diterbitkan: YLSA dan I-KAN Situs YLSA: http://www.sabda.org/ylsa/ Rekening: BCA Pasar Legi Solo No. 0790266579 / a.n. Yulia Oeniyati ----------------------------------------------------------------------
|
|
© 1997-2016 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)
Isi boleh disimpan untuk tujuan pribadi dan non-komersial. Atas setiap publikasi atau pencetakan wajib menyebutkan alamat situs SABDA.org sebagai sumber dan mengirim pemberitahuan ke webmaster@sabda.org |