Halaman ini adalah versi tampilan cetak (print view) dari:
http://sabda.org/publikasi/berita_pesta/8

Berita PESTA edisi 8 (14-2-2006)

Februari 2006

-<>-<>-<>-<>-<>-<>-<>-<>-<>-<>-<>-<>-<>-<>-<>-<>-<>-<>-<>-<>-<>-<>-<>-
                             BERITA PESTA
                        Edisi 08/Pebruari/2006
-<>-<>-<>-<>-<>-<>-<>-<>-<>-<>-<>-<>-<>-<>-<>-<>-<>-<>-<>-<>-<>-<>-<>-

DAFTAR ISI
----------
  * EDITORIAL
  * BERITA PESTA : 1. Pembukaan Kelas PESTA Periode April - Mei 2006
                   2. Rencana Pembukaan Kursus Baru: Training Guru
                      Sekolah Minggu
                   3. Milis Alumni PESTA
                   4. Staf Baru PESTA!
  * APRECIATION! : Ucapan Terima Kasih untuk Para Donatur
  * KESAKSIAN    : Kristian Novianto
  * LINKS        : Christian Bible Studies
  * STOP PRESS   : Upgrade Situs ICW
  * SURAT ANDA   : Sertifikat dan Pengiriman Bahan Pesta

_><>____><>____><>____><>_____EDITORIAL______<><____<><____<><____<><_

  Kepada Para Peserta Kursus PESTA,

  Salam Pembaca,

  Memasuki bulan kedua di tahun 2006 ini, PESTA semakin mantap dalam
  melakukan pelayanannya. Awalnya seperti mustahil kalau kami dapat
  melakukan semua tugas yang ada, khususnya karena melihat jadwal
  kursus yang akan semakin padat pada tahun 2006 ini. Ditambah dengan
  persiapan untuk membuka kelas-kelas baru. Namun, puji Tuhan!
  kehadiran 3 staf baru untuk membantu pelayanan PESTA merupakan
  berkat yang luar biasa bagi kami. Kiranya tambahan staf ini akan
  semakin menolong kami untuk mengerjakan pelayanan dengan lebih
  banyak dan lebih baik. Selain itu, kami juga bersyukur untuk para
  donatur yang membantu kami dengan pelayanan dananya. Semua ini hanya
  dimungkinkan karena kebaikan Tuhan saja.

  Namun, semua ini tidak akan menjadi berarti kalau kami tidak
  mendapat dukungan doa dari Anda semua. Oleh karena itu kami ingin
  mengundang para anggota Berita PESTA untuk setia berdoa bagi
  pelayanan PESTA. Dukungan doa Anda sungguh akan menjadi kekuatan
  bagi kami, sehingga kami bisa melakukan pekerjaan pelayanan PESTA
  ini dengan penuh tanggung jawab kepada Tuhan.

  Sebelum dan sesudahnya, kami mengucapkan terima kasih untuk dukungan
  Anda semua, baik yang berupa doa, dana maupun dukungan moral.
  Kiranya kemuliaan hanya bagi Dia, yang melayakkan kita bekerjasama
  dalam pelayanan ini.

  Dalam kasih-Nya,
  Redaksi Berita PESTA
  (Lisbet)

_><>____><>____><>____><>____BERITA_PESTA____<><____<><____<><____<><_

  1. PEMBUKAAN KELAS PESTA PERIODE APRIL - MEI 2006
  -------------------------------------------------
  Pada April - Mei 2006 nanti, PESTA kembali membuka Kelas Virtual
  PESTA, Kursus DASAR-DASAR IMAN KRISTEN (DIK). Kursus Kelas DIK ini
  adalah kelas dasar yang wajib diikuti oleh semua peserta PESTA
  sebelum mengambil kursus-kursus PESTA yang lain. Kursus ini akan
  berlangsung intensif selama 2 bulan, dengan pembagian: satu bulan
  untuk mengerjakan tugas tertulis dan satu bulan untuk mendiskusikan
  bahan dengan peserta DIK yang lain. Melalui Kursus ini Anda akan
  belajar beberapa dasar-dasar iman yang akan menolong Anda bertumbuh
  dalam Kristus. Jika Anda tertarik, segeralah mengisi Formulir
  Pendaftaran yang tersedia di Situs PESTA Online di alamat:

  ==>   http://www.pesta.org/formulir.php?jenis=kelas

  Bagi yang sudah pernah mengisi Formulir Pendaftaran, Anda tidak
  perlu mengisinya lagi. Namun Anda perlu mengirimkan surat konfirmasi
  tentang keikutsertaan Anda kepada Staf Admin PESTA di:

  ==>     < staf-pesta(at)sabda.org >

  Sedangkan untuk mendownload bahan kursus, silakan berkunjung ke:

  ==>     http://www.pesta.org/kursus.php?modul=dik

  2. RENCANA PEMBUKAAN KURSUS BARU: KURSUS GURU SEKOLAH MINGGU
  ------------------------------------------------------------
  Kabar gembira bagi Anda yang terlibat dalam pelayanan di Sekolah
  Minggu! PESTA akan membuka Kursus Kelas Online bagi para guru SM
  (Sekolah Minggu) yang ingin membekali diri agar dapat melayani anak-
  anak dengan lebih mantap. Kursus ini adalah kursus-kursus dasar
  untuk mempelajari visi, misi dan hal-hal penting yang harus dipahami
  oleh seorang guru SM. Pendaftaran untuk mengikuti Kursus Kelas Guru
  Sekolah Minggu (GSM) ini akan mulai dibuka pada bulan Maret 2006.

  Sebarkan informasi ini kepada teman-teman Anda yang melayani di
  Sekolah Minggu. Untuk mulai mendaftar, silakan mengirim email ke:
  ==>   < staf-PESTA(at)sabda.org >

  Catatan: Tidak seperti kursus-kursus PESTA lainnya, untuk mengikuti
  kursus ini peserta tidak diharuskan mengikuti Kelas Dasar-dasar Iman
  Kristen lebih dahulu.

  3. MILIS ALUMNI PESTA
  ---------------------
  Bagi Anda yang pernah mengikuti kursus kelas online PESTA, kami
  telah menyediakan wadah untuk Anda bisa tetap bertemu dengan rekan-
  rekan sesama peserta PESTA, karena sekarang telah dibuka MILIS
  ALUMNI PESTA! Sejak tanggal 17 Januari 2006, Milis Alumni PESTA ini
  telah dibuka dan mendapat sambutan hangat dari semua anggotanya.

  Tujuan dibukanya Milis Alumni PESTA ini adalah supaya hubungan yang
  selama ini sudah terjalin dengan baik melalui Kelas Diskusi PESTA
  dapat terus dilanjutkan, bahkan semakin dipererat lagi. Melalui
  kebersamaan di Milis Alumni PESTA, mereka bisa saling mendorong,
  memperkuat iman, dan mempererat persatuan sebagai anak-anak Tuhan
  yang rindu belajar dan bertumbuh serta hidup berkenan kepada Tuhan.

  Selain itu, Milis Alumni PESTA juga dapat menjadi sarana untuk
  saling berbagi informasi dan bahan-bahan yang dapat memperkaya
  pemahaman iman Kristen kita. Oleh karena itu bagi Anda yang pernah
  mengikuti kursus PESTA (sejak tahun 2005), dan belum terdaftar dalam
  milis ini, silakan mendaftarkan diri ke:

  ==> < daftar-alumni-pesta(at)sabda.org >, 4. STAF BARU PESTA!
  -------------------
  Seiring dengan berkembangnya pelayanan PESTA, telah hadir tiga staf
  baru -- mereka adalah: Sdri. Ani Morib, Sdr. Iksantoro dan Sdri
  Endang -- yang akan membantu menyiapkan modul-modul baru PESTA dan
  melaksanakan tugas-tugas pelayanan PESTA yang lain. Kami mengucap
  syukur untuk kehadiran mereka bertiga. Kiranya, Anda dapat mendukung
  mereka dalam doa agar mereka semakin teguh dalam panggilan mereka
  untuk melayani Tuhan melalui Yayasan Lembaga SABDA. Doakan juga agar
  melalui mereka pelayanan PESTA boleh semakin dipakai Tuhan untuk
  memperlengkapi kaum awam dengan kursus-kursus teologia yang dapat
  menguatkan iman dan memperkaya kehidupan Kristen mereka.


_><>____><>____><>____><>____APRECIATION_____<><____<><____<><____<><_

  UCAPAN TERIMA KASIH UNTUK PARA DONATUR
  --------------------------------------
  Kami sangat berterima kasih kepada Bp. Hery Cahyono, Bp. Agus
  Wardoyo, Ibu Lany Probojo, Bp. Susanto S., Bp. Agustinus yang telah
  memberikan bantuan berupa dana, baik untuk Yayasan Lembaga SABDA
  maupun untuk kemajuan pelayanan PESTA.

  Setiap bantuan dana yang Anda berikan sangat berarti bagi kami. Kami
  berdoa, kiranya Anda semakin diberkati dan melalui Anda pekerjaan
  Tuhan semakin berkembang dan menjadi berkat bagi banyak orang!


_><>____><>____><>____><>_____KESAKSIAN______<><____<><____<><____<><_

  Kesaksian berikut ini adalah kiriman dari Sdr. Kristian Novianto,
  salah seorang peserta PESTA Kursus Dasar-dasar Iman Kristen (DIK) --
  2005. Kiranya menjadi berkat.

                     KESAKSIAN KRISTIAN NOVIANTO
                     ---------------------------

  Saat pertama kali akan mengikuti kursus PESTA, saya agak ragu-ragu.
  Takut jika tidak bisa menyelesaikan tugas tepat waktu. Tapi setelah
  ditimbang-timbang, kok rasanya rugi jika kesempatan ini disia-
  siakan. Apalagi keadaan di kantor tempat kerja saya sebenarnya
  sangat mendukung. Pertama karena saya bisa online dari sana, jadi
  saya bisa mengisi sela-sela waktu saya dengan mengikuti PESTA. Yang
  kedua karena perpustakaan kantor memiliki banyak sumber literatur
  Kristen. Sekarang tinggal bagaimana saya bisa mengefektifkan dan
  mengefisienkan waktu kerja saya. Saya pun akhirnya mendaftarkan
  diri. Senang rasanya karena dua teman kantor saya juga ikut
  mendaftar. Jadi ada yang bisa diajak berdiskusi.

  Apa yang menarik? Bagi saya dengan mengikuti kursus ini saya bisa
  keluar dari `tempurung`. Diskusi PESTA memperkaya wacana saya dalam
  hal teologia. Ini dikarenakan anggota kelas PESTA berasal dari
  berbagai denominasi gereja yang memiliki berbagai doktrin ajarannya
  masing-masing. Memang ada yang sempat naik pitam pada sesi diskusi.
  Bagaimanapun terkadang tidak mudah untuk menerima pendapat yang
  berbeda dengan yang selama ini kita yakini. Tapi bagi saya, saya
  selalu berpijak pada pendapat bahwa "doktrin adalah hasil penggalian
  manusia, terlepas apakah ada campur tangan Tuhan didalamnya"
  pendapat ini membuat saya bisa lebih toleran. Dengan mengetahui
  dasar pemikiran mereka, setidaknya saya bisa lebih menerima dan
  mengerti seandainya ada pendapat yang berbeda terutama dalam hal
  doktrin ajaran gereja, seperti mengenai masalah baptisan misalnya.
  Saya berharap berkat yang saya dapatkan dari mengikuti kursus PESTA,
  juga dapat dirasakan oleh teman-teman lainnya.

  Soli Deo Gloria!


_><>____><>____><>____><>_______LINKS________<><____<><____<><____<><_

CHRISTIAN BIBLE STUDIES: A RESTFUL PLACE IN A BUSY WORLD
==>  http://christianbiblestudies.com/
  Kunjungilah ChristianBibleStudies.com, salah satu produk situs dari
  ChristianityToday.com yang menyajikan sumber pelajaran Alkitab untuk
  pertumbuhan rohani. Pelajari lebih banyak hal menarik di bagian
  Info dan temukan juga pelajaran-pelajaran Alkitab yang dihubungkan
  dengan isu-isu terkini. Ratusan pelajaran yang bisa di-download
  tersebut dapat dipakai untuk pribadi maupun kelompok. Pelajaran-
  pelajaran yang ada hadir berdasarkan isu-isu serta prinsip-prinsip
  hidup terkini serta banyak lagi untuk menolong Anda mempelajari
  bagaimana cara berhubungan dengan budaya masa kini.


__><>____><>____><>____><>____STOP_PRESS_____<><____<><____<><____<><_

              SITUS ICW (Indonesian Christian Webwatch)
              -----------------------------------------
                      http://www.sabda.org/icw/

  Situs ICW adalah situs yang memuat arsip-arsip dari publikasi ICW
  (Indonesian Christian Webwatch). Apakah publikasi ICW itu?

  Publikasi ICW adalah newsletter/majalah elektronik yang berisi
  berbagai macam informasi dan ulasan penting seputar dunia pelayanan
  Kristen yang terkait erat dengan media elektronik -- situs web,
  mailing list (milis), software Alkitab, publikasi elektronik
  Kristen, pendidikan elektronik Kristen, dan hal-hal lain yang
  berhubungan dengan pelayanan elektronik Kristen -- baik dalam
  bahasa Indonesia maupun dalam bahasa Inggris. Apabila Anda ingin
  membaca edisi yang pernah diterbitkan oleh publikasi ICW sejak awal
  terbit hingga edisi terbaru, silakan berkunjung ke Situs ICW. Baru-
  baru ini, Situs ICW juga telah di-upgrade dengan tampilan dan
  fasilitas baru yaitu pilihan untuk search bahan dalam kategori
  Artikel dan Tips yang berfungsi untuk memudahkan Anda dalam
  mendapatkan beragam informasi menarik seputar pelayanan Kristen
  elektronik. Selamat berkunjung.


_><>____><>____><>____><>_____SURAT_ANDA_____<><____<><____<><____<><_

  >From : lilik handayani <eunice_yani(at)>
  >,1. Apakah setelah mengikuti kursus ini ada semacam setifikat??
  >,2. Apakah bahan2 kursus tidak bisa dikirim ke mail saja? Thx. GBU

  Redaksi:
  Dear Lilik Handayani,
  Terima kasih untuk pertanyaan Anda, dan berikut ini jawaban dari
  kami.

  1. Bila Anda telah selesai mengikuti kursus virtual PESTA dengan
     baik, Anda akan menerima sertifikat (non gelar) dari Yayasan
     Lembaga SABDA.

  2. Bahan kursus bisa kami kirimkan ke Anda lewat mail atau Anda juga
     bisa mendownload sendiri melalui Situs PESTA.
     < http://www.pesta.org/ >

  Semoga kini menjadi jelas. Bila ada pertanyaan lainnya silakan
  hubungi kami kembali.


_><>____><>____><>____><>_____DISCLAIMER_____<><____<><____<><____<><_

                  Staf Redaksi: Lisbet, Silvi, Yulia
      Isi dan bahan adalah tanggung jawab Yayasan Lembaga SABDA
             Didistribusikan melalui sistem network I-KAN
                Copyright(c) BeritaPESTA 2006 -- YLSA
                        http://www.pesta.org/
                      http://katalog.sabda.org/
                    Rekening: BCA Pasar Legi Solo
                No. 0790266579 / a.n. Yulia Oeniyati
______________________________________________________________________
                            BERITA PESTA
Alamat berlangganan : < daftar-berita-pesta(at)sabda.org >
Alamat membatalkan  : < berhenti-berita-pesta(at)sabda.org >
ARSIP BERITA PESTA  : http://www.sabda.org/publikasi/berita_pesta/
_   ____   ____   ____   ____________________   ____   ____   ____   _
 ><>    ><>    ><>    ><>     ><>    ><>     <><    <><    <><    <><

 

© 1997-2016 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)
Isi boleh disimpan untuk tujuan pribadi dan non-komersial. Atas setiap publikasi atau pencetakan wajib menyebutkan alamat situs SABDA.org sebagai sumber dan mengirim pemberitahuan ke webmaster@sabda.org