Halaman ini adalah versi tampilan cetak (print view) dari:
http://sabda.org/publikasi/40hari/4 |
|
Doa 40 Hari 2011 edisi 4 (25-7-2011)
|
|
SENIN¸, 25 JULI 2011 Orang Bengkulu¸ Indonesia Orang-orang Bengkulu tinggal di kota Bengkulu¸ ibukota provinsi Bengkulu di bagian barat daya dari pulau Sumatera. Orang-orang Bengkulu adalah keturunan dari orang-orang yang bermigrasi ke daerah tersebut¸ seperti orang-orang Melayu (Malay)¸ Minangkabau¸ Aceh¸ Bugis¸ Banten¸ dan Jawa. Bahasa Bengkulu merupakan cabang dari rumpun bahasa Melayu. Secara sejarah¸ mereka memperkenalkan diri sebagai orang-orang Bangkahulu¸ karena istilah tersebut memberi kesaksian terhadap kejayaan militer yang termasyhur¸ di mana mereka sukses mengusir kekuatan militer yang hebat dari penyerbu-penyerbu Aceh. Mayoritas orang-orang Bengkulu adalah Muslim. Namun¸ mereka masih memeluk upacara-upacara adat tertentu menurut keyakinan kuno mereka. Upacara-upacara animistis ini difokuskan untuk mencari perlindungan melalui sihir¸ baik dengan menenangkan atau mengendalikan roh-roh yang baik dan yang jahat. Mereka memiliki perayaan panen adat yang disebut Tabot¸ yang diselenggarakan pada tanggal 1 dan 10 Muharam (bulan Islam) setiap tahun. Perayaan ini diselenggarakan untuk menghormati Naga Laut¸ sehingga para nelayan tidak diganggu sementara mereka melaut (Pendapatan orang-orang Bengkulu didasarkan pada menangkap ikan. Selain itu¸ mereka juga bekerja sebagai penjaga-penjaga toko¸ pembuat-pembuat perahu¸ mekanik-mekanik¸ kontraktor-kontraktor bangunan¸ dan pegawai-pegawai pemerintah). Meskipun situasi ekonomi orang-orang Bengkulu lebih baik jika dibandingkan dengan wilayah lain di Sumatera¸ namun mereka masih membutuhkan teknologi untuk mengelola hasil tangkapan ikan¸ serta cara menangkap ikan dan membuat perahu yang lebih baik. Mereka juga membutuhkan pengetahuan yang lebih baik tentang bagaimana membangun dan mempertahankan rumah-rumah mereka¸ sehingga mereka sanggup bertahan dari badai pantai. Pokok Doa: 1. Berdoa agar Tuhan memberi keberanian dan perlindungan kepada anak-anak-Nya¸ ketika memberitakan Kabar Baik kepada orang-orang Bengkulu. 2. Doakan juga agar anak-anak Tuhan dan Gereja Tuhan di Bengkulu dapat menjaga sikap mereka dan memberikan teladan yang baik¸ sehingga melalui teladan hidup yang sudah Tuhan Yesus ajarkan¸ dapat menjamah mereka yang belum percaya. Diterjemahkan dan diringkas dari: Joshua Project: Alamat URL: http://joshuaproject.net/people-profile.php?rog3=ID&peo3=10791 Baca Alkitab bahasa Malay: http://alkitab.mobi/malay2/ Dengar Alkitab bahasa Malay: http://audio.sabda.org/download_malay_full Profil Suku Bangsa Bengkulu di Situs e-Misi: http://misi.sabda.org/doa_bagi_suku_bengkulu Kontak: < doa(at)sabda.org > Berlangganan: < subscribe-i-kan-buah-doa(at)hub.xc.org > Berhenti: < unsubscribe-i-kan-buah-doa(at)hub.xc.org > Arsip: < http://www.sabda.org/publikasi/40hari > (c) 2011 oleh e-DOA dan "MENGASIHI BANGSA DALAM DOA"
|
|
© 1997-2016 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)
Isi boleh disimpan untuk tujuan pribadi dan non-komersial. Atas setiap publikasi atau pencetakan wajib menyebutkan alamat situs SABDA.org sebagai sumber dan mengirim pemberitahuan ke webmaster@sabda.org |