Halaman ini adalah versi tampilan cetak (print view) dari:
http://sabda.org/publikasi/40hari/3 |
|
![]() |
|
Doa 40 Hari 2008 edisi 3 (2-9-2008)
|
|
Selasa, 2 September 2008 SUKU SHARAN DI ARAB SAUDI Menjadi orang pertama yang berdoa atas nama Suku Sharan. Umumnya dalam budaya orang Arab Saudi, kebersamaan mereka dalam suatu suku adalah bagian penting dari identitas sosial dan kebudayaan mereka. Orang-orang dari negara barat telah kehilangan pengalaman menjadi bagian dari keluarga besar yang sangat besar. Misalnya, hanya ada sedikit orang barat yang dapat mengingat nama-nama dari nenek moyang mereka untuk lima sampai sepuluh generasi atau lebih, akan tetapi kemampuan mengingat hal tersebut sangatlah biasa untuk beberapa orang di Timur Tengah. Suku Sharan memiliki sekitar 250.000 anggota dan merupakan salah satu dari suku terbesar di Arab. Kepemimpinan dari Suku Sharan telah dipegang oleh Dewan Mushayt selama beberapa ratus tahun, kota utama suku ini adalah Khamis Mushayt. Kota ini adalah kota terbesar di Propinsi Asir di barat daya Arab dekat daerah perbatasan Yaman. Khamis Mushayt adalah kota ke-8 terbesar di Arab Saudi dengan jumlah populasi sekitar 630.000. Pada tahun 632 M, Surad Ibn Abd Allah Al-Azadi memimpin sejumlah delegasi orang di wilayah Asir untuk mendeklarasikan komitmen mereka kepada Muhammad dan Islam. Muhammad mengangkat Surad sebagai pemimpin bagi umat Islam di "Asir", mendesak Surad untuk menyebarkan kepercayaan Islam dan memerangi politeisme. Surad kembali ke wilayah Asir dan memenangkan daerah itu untuk Islam. POKOK DOA: - Berdoa agar Tuhan menambahkan jumlah orang percaya yang masih sedikit. - Berdoa Tuhan membuka pintu kesempatan bagi Suku Sharan untuk mendengar Injil saat mereka bepergian ke luar negeri, juga melalui radio, internet, dan siaran satelit yang ada. - Mayoritas dari suku ini dihalangi dari setiap akses penting kepada Injil. Adalah hal yang illegal untuk memberitakan Injil di Saudi Arabia; banyak situs Kristen di internet, tapi sangat sedikit umat percaya yang pernah mengunjungi atau tinggal di kota Kharnis Mushayt dan daerah sekitarnya. Adalah mungkin bahwa Anda adalah orang pertama dari beberapa orang di bumi ini yang sesungguhnya berdoa untuk marga dari Suku Sharan ini dalam nama Yesus (Why. 7:91). Kami menyarankan agar Anda benar-benar berdoa untuk seluruh nama-nama keluarga berikut. Al-Rshaid Banou Selool Al-alSerh Al-Koad Al Zelal Al-Mettair Nahess Al`Hajaj Al-alSafq Al-alghmeer Al Gareaeen Al-Na`man Banou Manbah Banou Qouhafah Al-Jehran Banou Waheb Al-Sarhan Ahel Alhaqou Banou Bejaad Bonou Rash`hah Ahel Alsha`af Banou Majoor Al-Remtheen Al Yanfa Banou Malek Malek INDONESIA: PROVINSI MALUKU UTARA DAN PROVINSI MALUKU Berdoa agar Tuhan melawat semua: ulama, habib, ustadz, ustadzah, haji, hajah, santri, pria, wanita, tua, muda, mahasiswa, pelajar; anak-anak dari semua lapisan sosial. Baik penduduk asli dan juga pendatang, semua orang lslam yang berada di kota-kota dan di desa-desa pesisir dan di pedalaman di setiap Pulau di seluruh kepulauan Maluku. POKOK DOA INDONESIA: Lihat pokok doa yang kami kirim pada hari Minggu, 31 Agustus 2008.
|
|
![]() |
|
© 1997-2016 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)
Isi boleh disimpan untuk tujuan pribadi dan non-komersial. Atas setiap publikasi atau pencetakan wajib menyebutkan alamat situs SABDA.org sebagai sumber dan mengirim pemberitahuan ke webmaster@sabda.org |